Pemprov Papua Bayar Tunggakan Beasiswa Unggul Papua Senilai Rp122 Miliar
Pemprov Papua menuntaskan pembayaran program beasiswa unggul Papua tahun 2022 senilai Rp122.756.757.988. Sebelumnya, mereka menunggak dana itu kepada universitas atau mahasiswa.
Pemprov Papua menuntaskan pembayaran program beasiswa unggul Papua tahun 2022 senilai Rp122.756.757.988. Sebelumnya, mereka menunggak dana itu kepada universitas atau mahasiswa.
Pembayaran dilakukan melalui Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Papua, Senin (17/4). Kegiatan itu langsung disaksikan Plh Gubernur Muhammad Ridwan Rumasukun dan pejabat terkait.
-
Apa yang ditemukan oleh para ilmuwan di Papua Nugini? Hasil penelitian menunjukkan, tengkorak manusia yang ditemukan di pantai utara Papua Nugini pada 1929 diperkirakan merupakan korban tsunami tertua di dunia.
-
Siapa yang memimpin penyerahan bantuan 'Kemendag Peduli' di Papua Tengah? Terkait dengan bencana kekeringan dan cuaca dingin ekstrem yang dialami wilayah Papua Tengah, pemerintah tidak tinggal diam. Melalui Kementerian Perdagangan, bantuan 'Kemendag Peduli' diserahkan langsung di bawah pimpinan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.
-
Apa yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Papua? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Apa saja jenis beasiswa Banyuwangi Cerdas? Beasiswa Banyuwangi Cerdas terdiri atas dua skema. Pertama, beasiswa pembiayaan penuh selama delapan semester alias empat tahun, termasuk menerima uang saku bulanan. Beasiswa jenis ini juga biasa disebut "bidik misi". Kedua, beasiswa insidentil, untuk mahasiswa yang sudah menjalani perkuliahan namun mengalami kesulitan biaya di pertengahan jalan. Besarannya menyesuaikan dengan kebutuhan.
-
Kenapa beasiswa Banyuwangi Cerdas diberikan? "Ini adalah upaya menjamin pendidikan bagi siswa yang berprestasi namun tidak mampu secara ekonomi. Pendidikan adalah hak setiap anak bangsa, untuk itu perlu menjamin pendidikan mereka, untuk bisa meneruskan ke jenjang yang lebih tinggi," kata Ipuk.
-
Bagaimana ciri khas pantun lucu Betawi? Tak jarang, pantun-pantun Betawi yang dibawakan mengandung humor lucu dan menghibur.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Papua Jeri A Yudianto mengatakan, Plh Gubernur sudah merealisasikan janjinya untuk menutup pembiayaan mahasiswa Papua sebesar Rp122 miliar.
"Ini memang bentuk komitmen beliau (Plh Gubernur Ridwan) kepada Wamendagri Wempi Wetipo bahwa para mahasiswa ini adalah generasi yang akan membangun Papua di masa depan. Sehingga memandang perlu menuntaskan pembiayaan bagi mahasiswa Papua ini, dan kemarin sudah dituntaskan janji itu," ucap Jeri, Selasa (18/4).
Sebelumnya, pada agenda Musyawarah Rencana Pembagunan Daerah (Musrenbangda) dan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Gubernur Papua bersama wali kota/bupati, di Kabupaten Biak Numfor, pekan lalu, Wamendagri Wetipo mengingatkan Plh Gubernur Ridwan untuk menyelesaikan keterlambatan pembayaran program beasiswa unggul Papua.
Wamendagri Wempi di kesempatan itu mengapresiasi Plh Gubernur Ridwan yang dalam satu pertemuan di Jakarta karena telah menyanggupi menutupi kekurangan biaya bagi mahasiswa asal Papua tengah menimba ilmu di luar negeri.
"Kita harus bersyukur kepada Tuhan, karena beliau (Plh Gubernur Papua) mau tuntaskan hal ini," kata Wempi.
Wamendagri pun meminta agar para penjabat gubernur di seluruh Papua untuk tetap mendorong agar program afirmasi pendidikan, terus dijaga konsistensinya dalam masa transisi ini.
"Dan kita sangat bersyukur para Pj Gubernur juga menyatakan menyanggupi untuk menindaklanjuti arahan kami untuk pastikan supaya anak-anak kita yang sekolah di dalam maupun luar negeri, mereka bisa kembali memimpin tanah Papua menjadi lebih baik," ungkap Wamendagri.
(mdk/yan)