Perawatan Pelaku Ledakan Pospol Kartasura Dipindah ke RS Bhayangkara Semarang
Perawatan medis terhadap pelaku ledakan di Pos Pengamanan Pertigaan Tugu Tani Kartasura dipindahkan ke Rumah Sakit Prof Awaludin Djamin atau RS Bhayangkara, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Perawatan medis terhadap pelaku ledakan di Pos Pengamanan Pertigaan Tugu Tani Kartasura dipindahkan ke Rumah Sakit Prof Awaludin Djamin atau RS Bhayangkara, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Pelaku yang diketahui bernama Rofik Asharudin (22) dibawa menggunakan ambulans dengan pengawalan ketat dari anggota Densus 88 Antiteror serta Brimob Polda Jateng tiba di RS Bhayangkara pada pukul 05.30 WIB, Selasa (4/6).
-
Apa yang ditemukan di Kota Lama Semarang? Dari ekskavasi itu, tim peneliti tidak hanya menemukan struktur bata yang diduga merupakan bagian dari benteng Kota Lama. Namun juga ditemukan artefak berupa fragmen keramik, botol, kaca, tembikar, serta ekofak berupa gigi, tulang, tanduk hewan, dan fragmen Batubara yang jumlahnya mencapai 9.191 fragmen.
-
Di mana Kota Semarang berada? Kota Semarang terletak berbatasan dengan Laut Jawa di bagian utara, Kabupaten Demak di bagian timur, Kabupaten Semarang di bagian selatan, dan Kabupaten Kendal pada bagian barat.
-
Di mana Situs Patapan Serang berada? Desa Nagara yang terletak di Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang memiliki bukti peninggalan sejarah yang menyerupai tumpukan batu.
-
Di mana Posong terletak? Posong Temanggung, tersembunyi di antara Gunung Sumbing dan Gunung Sindoro.
-
Siapa yang berburu takjil di Pasar Lama Serang? Lapak demi lapak perlahan diserbu pembeli yang sengaja berburu lebih awal agar tidak kehabisan.
-
Apa yang terjadi di perlintasan Madukoro, Semarang? Peristiwa itu mengakibatkan ledakan hebat disusul kobaran api.
Sebelum dibawa masuk ruang Instalasi Gawat Darurat, pelaku terlihat dalam kondisi sadar dengan bagian tangan dan kaki dibalut perban. IGD RS Bhayangkara Semarang tampak dijaga oleh beberapa polisi bersenjata lengkap dan berpakaian preman.
Sebelumnya, pelaku sempat dilarikan ke RS PKU Muhammadiyah dan RSUD Moewardi Surakarta.
Polisi telah melakukan penggeledahan dan menyita sejumlah barang bukti di rumah pelaku bom bunuh diri yang beralamat di Kampung Kranggan Kulon RT01/RW02, Desa Wirogunan, Kartasura, Kabupaten Sukoharjo.
Pelaku tinggal bersama kedua orang tua dan sehari-hari dikenal pendiam serta jarang berinteraksi dengan warga sekitar.
Pospol Belum Digunakan Lagi
Pos Pantau Polres Sukoharjo di simpang Kartasura yang diguncang ledakan diduga bom pada Senin (3/6) malam belum dioperasikan lagi pada Selasa pagi.
Kepala Pos Pantau Kartasura Iptu Tri Mulyana mengatakan pos pengamanan tersebut belum bisa dioperasikan setelah terjadinya teror tersebut.
"Masih akan ada olah tempat kejadian peristiwa," kata dia.
Meski demikian, kata dia, petugas tetap melaksanakan tugasnya dalam rangka mengatur kelancaran arus lalu lintas di persimpangan yang mempertemukan kendaraan dari arah Solo, Semarang dan Yogyakarta itu.
Setelah kejadian pada Senin (3/6) malam, kata dia, arus lalu lintas juga sudah kembali normal.
Arus kendaraan di sekitar lokasi kejadian pada Senin (3/6) malam sempat dialihkan.
Sementara itu, petugas laboratorium forensik juga masih melakukan olah TKP untuk mencari tambahan barang bukti atau petunjuk yang ada di lokasi.
(mdk/bal)