Peringati Hari Raya Iduladha 1445 H, Le Minerale Serahkan Sapi Limosin ke Masjid Istiqlal
Le Minerale ikut menyalurkan hewan kurban, yaitu sapi limosin, kepada panitia di Masjid Istiqlal, Jakarta, Minggu (16/6/2024).
Peringati Hari Raya Iduladha 1445 H, Le Minerale Serahkan Sapi Limosin ke Masjid Istiqlal
Iduladha 1445 H sudah di depan mata. Nah, dalam rangka memperingati momen spesial ini, tentunya ada banyak umat Islam yang ikut berkurban lewat hewan ternak seperti kambing, sapi, ataupun kerbau. Tak ketinggalan, PT. Tirta Fresindo Jaya sebagai produsen air minum dalam kemasan bermerek Le Minerale, juga ikut menyalurkan hewan kurban, yaitu sapi limosin, kepada panitia di Masjid Istiqlal, Jakarta, Minggu (16/6/2024).
"Perayaan Idul Adha merupakan momen yang sarat dengan makna dan nilai-nilai kehidupan yang dapat kita pedomani. Kita diajarkan makna ketaatan dan pengorbanan, makna soliditas serta kepedulian terhadap sesama. Maka dari itu perayaan Idul Adha sangat erat kaitannya dengan jiwa pengorbanan dan berbagi,” ucap Imam Besar Masjid Istiqlal, Prof. Dr. K.H. Nasaruddin Umar, M.A, (17/06).
- MUI DKI Jakarta Gandeng Le Minerale, Salurkan Bantuan Galon Air Mineral pada Korban Kebakaran Manggarai
- Dukung Produk Asli Milik Indonesia, Ahsan dan Dude Herlino Bangga Masjid Istiqlal Pilih Le Minerale
- Berbagi Keberkahan dan Wujud Kolaborasi Produk Asli Indonesia, Le Minerale Berangkatkan Karyawan Pagi Sore Umrah
- Rayakan Iduladha, Le Minerale Berbagi Hewan Kurban di Pesantren Jakarta Timur
Nasaruddin menambahkan,”Kami senang sekali berpartner dengan Le Minerale, sebagai merek nasional asli milik Indonesia dalam pembagian kurban tahun ini. Kami berharap niat dan dukungan baik Le Minerale dapat menjadi amal dan keberkahan bagi kita semua.”
“Terimakasih atas kepercayaan yang diberikan oleh Masjid Istiqlal untuk Le Minerale bisa turut serta berbagi kebahagiaan dengan menyalurkan hewan kurban bagi saudara-saudara kita dalam rangka Idul Adha 1445 Hijriah. Semoga ini juga menjadi keberkahan bersama serta dapat menjaga tali silaturahmi," kata Marketing Director Le Minerale, Febri Satria Hutama.
Donasikan Satu Ekor Sapi Limosin Seberat Lebih dari Satu Ton
Le Minerale sendiri menyalurkan satu ekor sapi limosin seberat lebih dari 1 ton. Sebelum diberikan ke Masjid Istiqlal, tentunya hewan qurban ini telah diperiksa terlebih dulu oleh dokter hewan dan dinyatakan sehat serta bebas dari penyakit menular.
“Apa yang kami berikan ini, merupakan komitmen kami untuk memberikan kontribusi positif bagi masyarakat sekitar,” ujar Febri lagi.
Ya, Le Minerale sebagai brand AMDK asli Indonesia selalu berupaya untuk menghadirkan yang terbaik bagi para konsumen, baik itu melalui produk berkualitas maupun komitmen untuk terus melakukan kegiatan positif dan bermanfaat bagi masyarakat Indonesia secara luas. Oleh karena itulah, di hari raya istimewa seperti Iduladha ini, Le Minerale tak mau ketinggalan dan ikut serta mengambil peran dalam menyebarkan kebaikan lewat donasi satu ekor sapi limosin kepada Masjid Istiqlal.
(*)