Perkuat Toleransi dan Solidaritas di Tengah Pandemi Covid-19
Apabila masyarakat bisa bersikap toleran dan mau berempati maka tidak akan mau digerakkan untuk menimbulkan konflik-konflik.
Menghadapi pandemi Covid-19 solidaritas serta toleransi harus terus diperkuat. Untuk itu masyarakat diminta menghidupkan dan menggali tradisi baik untuk dikembangkan dan dijalankan.
"Kesehatan maupun ekonomi kita ini akan bisa tumbuh kalau solidaritas dan juga toleransi itu terbangun di kalangan masyarakat," ujar Budayawan Ngatawi Al Zastrouw dalam keterangannya, Jumat (8/6).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Apa yang membuat kelelawar rentan terhadap penyebaran virus? Salah satu faktor utama yang membuat kelelawar menjadi vektor utama penyakit adalah keanekaragaman spesiesnya. Saat ini, diperkirakan ada sekitar 1.000 spesies kelelawar yang tersebar di seluruh dunia, menjadikannya salah satu ordo mamalia yang paling beragam. Keanekaragaman ini menciptakan peluang yang lebih besar bagi virus untuk bermutasi dan menginfeksi berbagai spesies kelelawar, sehingga meningkatkan kemungkinan penyebaran ke manusia.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Bagaimana cara mencegah Covid Pirola? CDC menyarankan masyarakat untuk melindungi diri dari virus ini karena masih belum jelas tentang seberapa pesat varian ini dapat menyebar. Untuk itu, sebagai tindakan pencegahan masyarakat diminta untuk melakukan hal berikut:• Dapatkan vaksin Covid-19.• Jalani tes Covid.• Cari pengobatan jika Anda mengidap Covid-19 dan berisiko tinggi sakit parah• Jika Anda memilih untuk memakai masker, kenakan masker berkualitas tinggi yang pas di hidung dan mulut.• Tingkatkan ventilasi udara.• Selalu mencuci tangan usai beraktivitas.
-
Kapan anak yang terinfeksi gondongan bisa menularkan virus? Anak yang terinfeksi bisa menularkan virus sejak beberapa hari sebelum gejala muncul hingga lima hari setelah gejala berakhir.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
Menurutnya, selama pandemi ini sudah banyak contoh-contoh dilakukan dari berbagai komunitas di Tanah Air. Seperti komunitas Taring Babi yang berisi anak-anak jalanan binaan dirinya. Mereka hampir setiap minggu melakukan konser amal.
Lalu komunitas di Yogyakarta dimotori seorang dosen menggerakkan guru besar hingga rakyat jelata untuk menghadapi Covid-19 ini. Masyarakat yang ekonominya kuat diajak guyub diajak patungan untuk mendukung mereka yang kesusahan.
"Itu dilakukan lintas agama, lintas iman, lintas etnis. Lalu ada juga komunitas Gusdurian yang juga telah memberikan bantuan mulai dari Aceh sampai beberapa tempat di Maluku. Nah contoh-contoh toleransi seperti ini yang harus diperkuat," katanya.
Ia menyebut, apabila masyarakat bisa bersikap toleran dan mau berempati maka tidak akan mau digerakkan untuk menimbulkan konflik-konflik perdebatan. Dirinya menyampaikan sejak dulu memang ada perbedaan pendapat menjelang berdirinya NKRI.
"Tetapi yang harus diingat mereka ini diikat oleh kesadaran untuk bertoleransi dan bertenggang rasa antara satu dan lainnya. Sehingga perbedaan bisa direkatkan dengan kemampuan toleransi," ungkap mantan asisten pribadi mendiang Gus Dur ini.
Intinya, tegas Ngatawi, dalam suasana pandemi ini faktor terpenting yang harus diupayakan adalah membangun kebersamaan bisa menumbuhkan sikap empati kepada sesama. Pemerintah harus bisa menjadi panutan masyarakat dengan memberikan contoh yang baik.
"Untuk para tokoh masyarakat harus bisa memberikan contoh bagaimana bertoleransi yang baik. Seperti tidak menimbulkan perdebatan di kalangan masyarakat yang bisa menimbulkan kontraproduktif," pungkasnya.
Baca juga:
Tingginya Angka kematian di Wisma Atlet: Pasien Datang Sudah Kritis
Cegah Kematian, Warga Garut Terpapar Covid-19 akan Dibawa ke Isolasi Terpusat
Jokowi Minta Panglima TNI Turunkan Hercules Jemput Logistik Obat dari Negara Lain
Moeldoko: Panglima Tertinggi Penanganan Covid-19 adalah Presiden
Moeldoko: Presiden Perintahkan Waspada Keterisian ICU di Luar Jawa