Pesawat Lion Air jatuh, nelayan di Tanjung Karawang mengaku dengar ledakan keras
"Sempat mendengar suara ledakan cukup keras di sekitar pesisir pantai," kata Boros
Pencarian pesawat Lion Air JT-610 masih terus di lakukan di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat. lokasi jatuhnya pesawat diduga berada di sekitar perairan antara perbatasan Cabangbungin dan Pakisjaya.
Kejadian jatuhnya pesawat terdengar oleh warga yang berada di sekitar Tanjung Karawang.
Seorang nelayan asal Tanjungpakis bernama Boros (50) mengaku mendengarkan ledakan suara cukup keras di sekitar perairan Tanjung Karawang.
-
Bagaimana cara Lion Air merawat pesawatnya? Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro mengungkapkan, Batam Aero Technic (BAT) menjalankan proses MRO secara transparansi dan kepatuhan terhadap standar internasional. Setiap pesawat diperlakukan (penanganan) penuh perhatian dan ketelitian, mengikuti regulasi yang ketat industri penerbangan.
-
Kenapa pesawat Lion Air masuk bengkel? Pesawat memasuki bengkel atau hanggar untuk menjalani proses Maintenance, Repair, and Overhaul (MRO) karena alasan krusial yang berkaitan dengan keamanan, kinerja, dan keandalan pesawat.
-
Apa saja jenis perawatan yang dilakukan pada pesawat Lion Air? Berbagai jenis pemeriksaan perawatan dan perbaikan pesawat terbang yang dilakukan di bengkel atau di bandar udara (line maintenance) Pemeriksaan harian yang dilakukan sebelum dan sesudah pesawat terbang beroperasi, seperti sebelum keberangkatan (preflight check/ inspection), transit check dan daily inspection.
-
Kenapa AirAsia QZ8501 jatuh di Selat Karimata? AirAsia QZ8501 jatuh di Selat Karimata pada 28 Desember 2014 karena penyebab utamanya adalah kesalahan dalam manajemen penerbangan.
-
Kapan pesawat Lion Air masuk bengkel untuk perawatan? Jadwal ini mencakup interval waktu, jam terbang, atau jumlah pergerakan (lepas landas dan mendarat) yang harus dipenuhi oleh pesawat udara sebelum masuk bengkel.
-
Kapan AirAsia QZ8501 jatuh? Pada 28 Desember 2014, pesawat AirAsia QZ8501 lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Singapura.
"Sempat mendengar suara ledakan cukup keras di sekitar pesisir pantai," kata Boros, Senin (29/10).
Namun, Boros belum bisa memastikan sumber ledakan merupakan pesawat Lion Air rute Jakarta-Pangkal Pinang yang hilang atau bukan.
"Ada sejumlah nelayan yang mendengar ledakan, tapi belum bisa dipastikan. Tapi lokasi dimana," ujarnya.
Sementara, petugas gabungan terus melakukan pemantauan membuat pos-pos kesiapan evakuasi korban di sejumlah titik.
Informasi yang dihimpun dari Posko Pencarian Pesawat Lion Air JT -610, saat ini adanya koordinasi pencarian oleh tim gabungan dari TNI AL, Polri, Polairud Polres Beltim, Tagana dan dibantu pihak nelayan setempat.
Sebelumnya, peristiwa jatuhnya pesawat Lion Air sempat diketahui oleh Kansar Tanjung Priuk melalui info dari VTS pukul 07.05 bahwa kapal Tug Boat As Jaya 11 pada posisi koordinat 05 49.727 S -107 07.460 E dengan Heading 40 derajat timur laut, Tanjung Karawang.
Baca juga:
Lima jaksa tumpangi Lion Air JT610 jatuh di Karawang
Duka untuk Lion Air dan logo hitam merdeka.com
Ditpol Air Polda Metro Jaya kerahkan 3 kapal cari puing dan korban Lion Air jatuh
Komisi V DPR sesalkan pengumuman kecelakaan Pesawat Lion Air lambat
Ini daftar nama pegawai Kementerian Keuangan korban Lion Air JT 610