Pilpres 2024, Kapolri Berpesan Jangan Gunakan Politik Polarisasi
Kepala Polri (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengangkat semangat persatuan dan kesatuan dalam Kirab Merah Putih, yang diselenggarakan mulai dari Monumen Nasional (Monas) hingga Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta. Dia pun mengingatkan agar mendukung setiap pemimpin yang dapat menjaga persatuan dan kesatuan.
Kepala Polri (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengangkat semangat persatuan dan kesatuan dalam Kirab Merah Putih, yang diselenggarakan mulai dari Monumen Nasional (Monas) hingga Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta. Dia pun mengingatkan agar mendukung setiap pemimpin yang dapat menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
"Sebentar lagi kita juga akan menghadapi Pemilu tahun 2024. Tahun 2019 kita mengalami bagaimana bangsa kita ini hampir dipecah belah karena adanya hoaks, adanya ujaran kebencian, adanya polarisasi yang muncul dari politik identitas. Hal ini tentunya kita semua sepakat bahwa di tahun 2024, kita ingin para pemimpin nasional nanti akan membawa semangat untuk bisa membangun, akan mau mewujudkan, menunjukkan program-programnya untuk bisa menyejahterakan masyarakat," kata Listyo di Bundaran HI, Jakarta, Minggu (28/8).
-
Apa yang tengah ramai di media sosial tentang Pilpres 2024? Di media sosial kini tengah diramaikan dengan foto-foto artificial intelligence (AI) bertema Disney Pixar. Mulai dari suasana beberapa kecamatan di Bogor Barat hingga tokoh-tokoh yang akan bertarung di Pilpres 2024. Semuanya berkelindan di banyak media sosial.
-
Apa yang terjadi pada sidang perdana sengketa pilpres 2024? Juru Bicara Mahkamah Konstitusi (MK) Fajar Laksono menegaskan, sidang perdana sengketa pilpres 2024 yang akan digelar perdana esom hari hanya dihadiri depalan hakim MK tanpa Anwar Usman.
-
Kenapa Pilkada 2024 penting? Pemilihan kepala daerah serentak ini menjadi ajang untuk menilai kembali kinerja para pejabat yang sedang menjabat, sekaligus kesempatan bagi calon baru untuk menawarkan visi dan misi mereka dalam membangun daerah masing-masing.
-
Kapan sidang perdana sengketa pilpres 2024? Juru Bicara Mahkamah Konstitusi (MK) Fajar Laksono menegaskan, sidang perdana sengketa pilpres 2024 yang akan digelar perdana esom hari hanya dihadiri depalan hakim MK tanpa Anwar Usman.
-
Kenapa Panwaslu Pilkada 2024 penting? Dengan adanya Panwaslu, diharapkan setiap potensi kecurangan atau pelanggaran dapat dideteksi dan ditindaklanjuti dengan cepat, sehingga hasil Pilkada dapat dipertanggungjawabkan dan diterima oleh semua pihak.
-
Kapan Pilpres 2024 akan diselenggarakan? Lalu apakah pemilu tahun 2024 ini membuat sejarah baru atau akan meneruskan tradisi lama bahwa the next presiden tahun lahirnya tak pernah lebih tua dari presiden sebelumnya.
"Dan tentunya yang paling penting adalah jangan menggunakan politik yang bisa mengakibatkan terjadinya polarisasi bangsa," sambungnya.
Listyo menegaskan, persatuan dan kesatuan harus berada di atas kepentingan apapun. Termasuk juga mempertahankan ideologi Pancasila dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
"Oleh karena itu kita tentu ingin mendorong siapapun yang pantas nanti ke depan untuk memimpin bangsa, tapi syaratnya dia harus bisa menjaga persatuan dan kesatuan," jelas dia.
Reporter: Nanda Perdana Putra