Pimpin sidang kabinet, Jokowi tegaskan para menteri tak saling sikut
"Tak ada lagi perbedaan polemik di publik, saya harapkan konsolidasi lembaga selesai," tegas Jokowi.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin sidang kabinet paripurna di Istana Kepresidenan, Bogor. Adapun agenda utamanya adalah membahas pemantapan program kerja pemerintah Tahun 2016. Pada kesempatan itu, Jokowi juga berpesan kepada para pembantunya agar tidak saling sikut.
"Sidang paripurna kabinet pada pagi siang hari ini, kita akan melihat satu per satu arah program kerja pemerintah sehingga melangkah lebih cepat, ada terobosan yang kita lakukan," kata Jokowi di Istana Bogor, Senin (23/11).
Sidang kabinet dimulai sejak pukul 11.00 WIB. Presiden menegaskan, semua harus belajar dari pengalaman tahun 2014 dan 2015.
"Sehingga semua program terintegrasi terkonsolidasi dengan baik, semuanya satu garis lurus satu visi dengan presiden, perencanaan dan penganggaran juga nyambung," jelas Jokowi.
Lebih lanjut, Jokowi menekankan agar antar menteri dan lembaga tidak saling sikut apalagi menjadi polemik publik. Pernyataan Jokowi ini seakan-akan memberi pesan atas kurangnya kerja sama antar menteri.
"Hindari tabrakan, tidak ada lagi menimbulkan polemik di publik, perbedaan pandangannya di forum rapat. Tak ada lagi perbedaan polemik di publik, saya harapkan konsolidasi lembaga selesai," tegas Jokowi.
Sidang Kabinet Paripurna ini dihadiri semua menteri kabinet kerja pemerintahan Presiden Jokowi. Seperti Menko Polhukam Luhut Panjaitan, Menteri ESDM Sudirman Said, Menteri BUMN Rini Soemarno dan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo. Selanjutnya Jaksa Agung HM Prasetyo, Kapolri Jenderal Badrodin Haiti, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, dan menteri-menteri lainnya.
Baca juga:
Politikus PDIP sarankan Jokowi beli Super Puma buatan Pindad saja
Bahas putusan MA soal PPP, Djan Faridz segera temui Jokowi
PPP Djan Faridz dukung pemerintah, Jokowi tak perlu khawatir
Jokowi jadi koordinator kerja sama ASEAN-Selandia Baru
KTT Asia Timur dukung ajakan Indonesia prioritaskan isu maritim
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).