Polisi yang mau bertugas di Aceh disiram dulu air kembang
Selanjutnya acara disusul dengan berjalan kaki ke lapangan pemuda Kutacane. Selama itu mereka bernyanyi ditemani perwira
Polres Aceh Tenggara mempunyai tradisi yang cukup unik dibandingkan dengan polres lainnya. Kemarin (9/3), polres ini menyelenggarakan tradisi siraman dengan air kembang di lapangan Polres Aceh Tenggara.
Seperti yang dikutip akun resmi Humas Polri, siraman ini ditujukan kepada anggota baru. "Mereka adalah anggota Polisi baru tamat menjalani pendidikan yang ditugaskan di Polres Aceh Tenggara," jelas akun tersebut.
Tradisi siram kembang ini langsung dipimpin oleh Kapolres Aceh Tenggara AKBP Eko Wahyudi. Kemudian siraman dilanjutkan oleh para kabid, kasat dan kapolres di Polres Aceh Tenggara.
Selanjutnya acara disusul dengan berjalan kaki menuju lapangan pemuda Kutacane. Di sepanjang perjalanan para bintara ini beryanyi dan berlari didampingi sejumlah perwira dan polisi lainnya.
Acara ditutup dengan makan bersama di Kutacane dan selanjutnya kembali lagi ke Mako Polres Aceh Tenggara.