Polri Ralat Korban Tewas Bentrokan di Sorong Papua Jadi 18 Orang
Sebelumnya, Dua kelompok warga di Kota Sorong, Provinsi Papua Barat, bertikai pada Selasa (25/1) dini hari. Insiden itu mengakibatkan belasan orang meninggal dunia, dua mobil dan satu tempat karaoke terbakar.
Mabes Polri meralat untuk korban jiwa yang meninggal terkait bentrokan antara dua kelompok yang terjadi di Sorong, Papua Barat, pada Selasa (25/1) dini hari. Semula 19 orang, tapi hanya 18 orang yang meninggal dunia.
"Update terakhir (18 orang meninggal dunia)," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo saat dikonfirmasi, Selasa (25/1).
-
Kapan Soekarno diasingkan di Bengkulu? Masa pengasingan Soekarno mulai tahun 1938 sampai 1942 ini telah muncul jalinan asmara dengan Fatmawati setelah sang presiden aktif dalam kegiatan kepemudaan Bengkulu.
-
Kapan Soeharto bertugas di Sulawesi Selatan? Soeharto dan keluarga BJ Habibie sudah saling kenal dan dekat sejak tahun 1950. Kala itu, Soeharto berdinas di Sulawesi Selatan dan kebetulan rumah BJ Habibie tepat di depan markasnya, Brigade Mataram.
-
Apa yang ditemukan di Papua yang viral di TikTok? Viral di TikTok Ditemukan di Papua Penemuan tank yang terpendam di dalam tanah ini diketahui berlokasi di Sarmi Kota, Kabupaten Sarmi, Provinsi Papua. Indonesia.
-
Kodok baru apa yang ditemukan di Papua Barat? Spesies baru itu dikenali berbeda berdasarkan ukuran, warna, bentuk tubuh, dan garis-garis di tangannya.
-
Apa yang dibudidayakan oleh para peternak di Belitung Timur? Budi daya madu yang cukup terkenal dengan perawatan alami dan selalu mengedepankan kualitasnya, yaitu madu heterotrigona itama atau biasa disebut madu teran khas Bangka Belitung.
-
Apa yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Papua? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
Dedi menyebut, dari belasan orang yang tewas tersebut. Satu diantaranya meninggal dalam bentrokan yang terjadi pada saat itu.
"17 yang terbakar dan 1 meninggal akibat penganiayaan," ujarnya.
Berikut 17 Korban Tewas:
1. Mimi, perempuan/Dancer
2. Afifa, perempuan/Dancer
3. Rista, perempuan/Dancer
4. Ami, perempuan /Vokalis
5. Meilan, perempuan/Vokalis
6. Kris, laki-laki/Vokalis
7. Dezra, laki-laki/Gitaris
8. Yanra, laki-laki/Bass
9. Soni, laki-laki/Drummer
10. Kleo Indah, perempuan/DJ
11. Klara, perempuan/LC
12. Fikram, laki-laki/Bartender
13. Ica, perempuan/Waitress
14. Nanin, perempuan/Dancer
15. Edith Tri Putra, laki-laki/Suplayer Minuman
16. Ferman Syahputra/Suplayer
17. Ridwan Dodoh/Suplayer
Sebelumnya, Dua kelompok warga di Kota Sorong, Provinsi Papua Barat, bertikai pada Selasa (25/1) dini hari. Insiden itu mengakibatkan belasan orang meninggal dunia, dua mobil dan satu tempat karaoke terbakar.
Seperti diberitakan Antara, di lokasi kejadian, satu orang meninggal dunia akibat dibacok. Dan belasan orang terjebak dalam tempat karaoke yang dibakar oleh massa bertikai.
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari karyawan karaoke bahwa ada belasan orang terjebak dalam karaoke Doubel0 pada saat kejadian. Namun belum diketahui pasti jumlahnya.
Satu korban pembacokan sudah dievakuasi ke Rumah Sakit. Sedangkan belasan korban yang terjebak di tempat karaoke sedang dilakukan penanganan oleh polisi.
Di lokasi kejadian tempat karaoke di jalan Sungai Maruni kota Sorong pukul 07.29 WIT, terlihat dua mobil jenazah disiagakan untuk melakukan vaksinasi jenazah.
Terpantau pula tim pemadam kebakaran Kota Sorong telah memadamkan api dan meningkatkan lokasi kejadian. Sedangkan puluhan aparat kepolisian masih berjaga-jaga di lokasi kejadian.
Baca juga:
Sisa-Sisa Bentrokan di Sorong yang Tewaskan 19 Orang
19 Orang Tewas Dalam Bentrokan di Sorong, Polisi Antisipasi Aksi Balasan
17 Korban Tewas Terbakar di Karaoke Doubl0 Sorong Diidentifikasi di RS Sele Be Solu
Klaim Situasi Kondusif, Polisi Periksa Sejumlah Saksi Terkait Bentrok Warga di Sorong
Polisi Cari Aktor Intelektual dan Pelaku Bentrokan Maut di Sorong
Korban Tewas Bentrok di Sorong jadi 19 Orang, 18 Tewas di Karaoke yang Terbakar