Puasa 6 hari di bulan Syawal pahalanya setara dengan puasa setahun
Ibadah puasa enam hari pada bulan syawal yang memberikan keuntungan kepada kaum muslim di akhirat kelak.
Setelah puasa satu bulan di bulan Ramadan, disunnahkan untuk puasa enam hari di bulan syawal.
Dikutip dari buku Amalan Kecil Berpahala Besar, karya Fahrur Muis mengungkapkan puasa enam hari pada bulan Syawal adalah amalan ringan yang berpahala besar. Dia dikira kecil dan ringan karena sebelum bulan Syawal itu, umat Islam sudah melaksanakan puasa Ramadan selama sebulan.
Abu Ayyub menceritakan, Rasulullah mengatakan, "Orang yang berpuasa Ramadan, lalu diikuti dengan puasa enam hari dalam bulan Syawal, sama dengan pahala puasa sepanjang tahun".
Orang yang menyambung puasa Ramadan dengan puasa enam hari pada bulan Syawal mendapat pahala seperti mereka berpuasa setahun penuh. Hal ini karena pahala kebaikan itu digandakan menjadi 10 kali ganda.
Berpuasa pada bulan Ramadan sama dengan puasa selama 10 bulan, manakala puasa enam hari pada bulan Syawal sama dengan berpuasa selama dua bulan. Oleh karena itu, dia berjumlah 12 bulan. Beruntung orang yang berpuasa enam hari pada bulan Syawal dan mendapat pahala seolah-olah dia sudah berpuasa selama setahun.
Setiap orang pasti merasa gembira apabila diberikan gaji setahun, namun hanya perlu bekerja selama enam hari. Begitu juga keadaannya dengan ibadah puasa enam hari pada bulan syawal yang memberikan keuntungan kepada kaum muslim di akhirat kelak.
Bahkan jika saat puasa syawal dilakukan pada Senin atau Kamis, maka akan mendapat dua kali pahala puasa Syawal dan Senin Kamis. Namun hal itu harus dengan niat puasa keduanya.
Baca juga:
Alquran bersampul kulit hewan ini saksi bisu syiar Islam di Magelang
Syuqran, budak yang beruntung dapat memandikan jenazah Rasulullah
Pamer ibadah di media sosial bisa hilang pahala
5 Hal yang perlu dilakukan ibu soleha agar doa dikabulkan Allah
-
Kapan Ramadhan di luar angkasa? Selama masa tinggalnya, umat Islam di Bumi akan merayakan bulan Ramadhan – waktu puasa, doa dan refleksi yang berlangsung dari malam tanggal 22 Maret hingga 21 April.
-
Kapan bazar Ramadan di Jati Padang diadakan? Kegiatan ini dilakukan secara rutin setiap bulan suci Ramadan dengan tujuan saling berbagi di antara warga yang mampu kepada warga tidak mampu.
-
Kenapa niat puasa Ramadan penting? Niat puasa Ramadan adalah pernyataan batin yang mengkonfirmasi keinginan dan komitmen seseorang untuk menjalankan ibadah puasa sebagai bentuk ketaatan kepada Allah SWT. Ini adalah momen reflektif di mana seseorang menyatakan tujuannya untuk berpuasa, memisahkan diri dari kegiatan sehari-hari dan fokus pada spiritualitas dan disiplin diri.
-
Apa yang dirasakan saat Ramadan berakhir? Seiring dengan terbenamnya matahari di akhir Ramadan, kita merasakan campuran perasaan yang sulit diungkapkan dengan kata-kata.
-
Apa yang dimaksud dengan bulan Ramadan? Ramadan adalah bulan suci dalam kalender Islam yang paling ditungg-tunggu oleh umat muslim seluruh dunia. Ramadan adalah waktu refleksi, pertumbuhan spiritual, dan kedisiplinan diri.
-
Kapan Kampung Ramadan Sanden berlangsung? Acara itu digelar di Jalan Trunojoyo, Sanden, selama satu minggu mulai dari tanggal 23-31 Maret 2024.