Ratusan warga Makassar tanda tangan tolak reklamasi pantai
Warga yang menolak reklamasi membubuhkan tanda tangan di kain putih sepanjang 10 meter.
Rencana reklamasi Pantai Losari di Makassar yang merupakan bagian dari pembangunan mega proyek Center Point of Indonesia (CPI), lagi-lagi menuai protes. Kali ini dilakukan puluhan warga yang berasal dari mahasiswa dan LSM Walhi Sulsel, yang menggabungkan diri dalam Aliansi Selamatkan Pesisir Pantai Makassar.
Massa demonstran menggelar aksi di anjungan Pantai Losari, Minggu (7/2), bertepatan dengan car free day. Alhasil demo mereka ramai disaksikan warga.
Tidak cuma berorasi, massa juga membawa kain putih sepanjang 10 meter untuk aksi tanda tangan warga yang memprotes reklamasi pantai di Makassar. Ratusan pengunjung CFD membubuhkan tanda tangan.
Salah satu aktivis dari Walhi, Ferdi mengatakan, reklamasi pantai Makassar hanya untuk kepentingan bisnis saja dan tidak memiliki dampak positif bagi masyarakat termasuk nelayan. Kelak itu akan merusak ekosistem laut, seperti terumbu karang rusak bahkan nelayan terpaksa harus mencari ikan ke tempat yang lebih jauh.
âªDitambahkan, di aksinya ini mereka menuntut agar reklamasi segera dihentikan untuk menyelamatkan pesisir pantai barat Makassar.
Sebelumnya, Walhi Sulsel mengajukan gugatan ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) terhadap pemerintah provinsi terkait reklamasi tersebut.