Ratusan warga Muhammadiyah Salat Idul Adha di Masjid Baitul Makmur
Sementara itu Pemerintah Kota (Pemkot) Solo sendiri baru akan menggelar salat Idul Adha pada Kamis (24/9) besok.
Pada Rabu (23/9) ini, ratusan warga Muhammadiyah di Kota Solo merayakan Hari Raya Idul Adha. Sejumlah tempat di Kota Solo sudah melaksanakan Salat Id pagi ini.
Di antaranya di Lapangan Istana Mangkunegaran, Masjid Baitul Makmur Solo Baru, masjid-masjid serta di jalan-jalan perkampungan. Di Masjid Baitul Makmur, Solo Baru, ribuan warga menghadiri salat id di halaman masjid.
Banyaknya jemaah membuat panitia menutup satu lajur jalan Ir Soekarno yang berada di depan masjid. Sehingga jalur masuk ke Kota Solo dari arah Wonogiri harus dialihkan ke lajur timur.
Dalam khotbah Idul Adha, Imam dan Khatib Suparno Zaini Dahlan mengajak jamaah untuk meningkatkan iman dan takwa. Bekal iman dan takwa akan bisa menyelamatkan diri dari api neraka. Suparno juga
"Ibrahim itu pemimpin yang tunduk kepada Allah. Keikhlasan Ibrahim harus dicontoh, karena keikhlasan adalah modal penting untuk menyelamatkan diri dari siksa Allah," ujarnya.
Dia mengatakan, keimanan dan keteguhan Ibrahim juga harus menjadi suri tauladan bagi umat Islam. Hingga pada akhirnya Ibrahim rela mengorbankan Ismail anaknya untuk disembelih.
Namun, lanjut dia, karena keikhlasan dan keimanan Ibrahim, Allah SWT menggantinya dengan kenikmatan dan kebaikan.
"Nabi Ibrahim selalu menjauhkan dari sifat syirik dan musyrik. Dia berani hijrah ke tempat lain demi mempertahankan keimanan. Sudah sepatutnya kita jadikan suri tauladan," imbuhnya.
Sementara itu Pemerintah Kota (Pemkot) Solo sendiri baru akan menggelar salat Idul Adha pada Kamis (24/9) besok.
Ribuan warga Solo, dan Pj Wali Kota, Budi Suharto akan mengikuti salat Id yang akan digelar di halaman Balai Kota tersebut.
Baca juga:
Kisah semangat bocah penjaga dagangan hewan kurban
Harga barang naik, pedagang hewan kurban ngaku sepi pembeli
Ini 5 situs penyedia hewan kurban via online
Lebih utama mana, berkurban di kampung sendiri atau di Jalur Gaza?
Menengok padatnya pasar hewan kurban di India
Di Surabaya, ada pedagang jual hewan kurban bonus akik
Banser jaga Salat Idul Adha Muhammadiyah di daerah rawan perbedaan
-
Apa yang dilakukan saat Idul Adha? Idul Adha termasuk salah satu hari raya besar yang diperingati oleh masyarakat Muslim di seluruh dunia. Ini disebut juga dengan hari raya haji atau hari raya kurban. Sebab, Idul Adha bertepatan dengan momentum ibadah haji dan ritual penyembelihan kurban yang dilakukan umat Muslim.
-
Apa yang dimaksud dengan sidang isbat Idul Adha? Sidang isbat Idul Adha adalah proses menentukan atau menetapkan awal bulan Zulhijah dalam kalender Hijriyah.
-
Siapa saja yang terlibat dalam sidang isbat Idul Adha? Sidang isbat diikuti oleh Majelis Ulama Indonesia, perwakilan DPR, ormas Islam, dan duta besar dari negara-negara di luar negeri.
-
Idul Adha itu apa? Idul Adha juga dikenal dengan sebutan Hari Raya Kurban, di mana umat muslim melaksanakan ibadah penyembelihan hewan di setiap perayaan ini.
-
Kapan Idul Adha dirayakan? Idul Adha yang dikenal juga sebagai Hari Raya Kurban adalah salah satu hari besar dalam kalender Islam yang dirayakan dengan penuh makna oleh umat Muslim di seluruh dunia.
-
Dimana sidang isbat Idul Adha diadakan? Sidang isbat dilakukan dengan merujuk pada hasil rukyatul hilal, di mana pelaksanaannya berada pada titik di seluruh Indonesia.