Relawan Ganjar Gelar Pertemuan dengan Organisasi Sayap PDIP, Ini Hasilnya
Relawan yang tergabung dalam Sahabat Ganjar menggelar pertemuan dengan organisasi sayap PDIP BMI. Keduanya melakukan konsolidasi usai Ganjar ditetapkan sebagai calon presiden yang diusung PDIP.
Relawan yang tergabung dalam Sahabat Ganjar menggelar pertemuan dengan organisasi sayap Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Banteng Muda Indonesia (BMI). Keduanya melakukan konsolidasi usai Ganjar ditetapkan sebagai calon presiden yang diusung PDIP.
Pertemuan tersebut dilakukan secara langsung di kantor DPP BMI di Kecamatan Tebet, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta, Kamis (4/5).
-
Kapan Ganjar Pranowo berencana untuk memberantas KKN di Indonesia? Maka, pidato saya begitu terpilih, saya kumpulkan ASN saya, bapak ibu, mulai hari ini tidak ada korupsi, mulai hari ini tidak ada gratifikasi. Mulai hari ini tidak ada jual beli jabatan. Mulai hari ini tidak ada sogok sogokan,” jelas dia.
-
Kapan Ganjar Pranowo hadir di Rakernas PDIP? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Kapan Ganjar Pranowo mulai beruban? Ganjar sendiri mengaku mulai tumbuh uban ketika masih duduk di bangku SMA, pada usia yang belum mencapai 20 tahun.
-
Di mana Ganjar Pranowo mengisi kuliah kebangsaan? Calon presiden dari PDIP Ganjar Pranowo mengisi kuliah kebangsaan di FISIP UI, Senin (18/9)
-
Apa alasan Ganjar Pranowo pamit kepada warga? “Bapak ibu nuwun sewu nggih, kulo niku ajeng pamitan, soal e tanggal 5 September kulo pensiun, (bapak ibu permisi ya, saya mau pamitan. Soalnya tanggal 5 September sudah pensiun,” ucap Ganjar, seperti dikutip dari kanal YouTube pribadinya pada Selasa (8/8).
-
Kapan pengumuman calon wakil presiden Ganjar Pranowo? PDI Perjuangan bersama partai koalisi secara resmi mengumumkan nama bakal calon wakil presiden Mahfud MD untuk mendampingi Capres Ganjar Pranowo, Rabu, 18 Oktober 2023.
Pertemuan ini sebagai langkah untuk menyatukan visi misi Sahabat Ganjar dalam memenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 dengan organisasi sayap PDI Perjuangan, yang mampu menggaet pemuda Indonesia tersebut. Selain itu, momen silaturahmi ini juga dimanfaatkan sebagai ajang halal bihalal Hari Raya Idul Fitri 1444 H.
"Sebagai relawan yang mendukung Bapak Ganjar, kami ingin membangun sinergi dengan berbagai elemen masyarakat untuk menghantarkan Bapak Ganjar sebagai Presiden Indonesia terpilih di 2024," kata Penasihat Sahabat Ganjar, Fahlesa Munabari.
Dia juga melihat BMI, untuk memperkuat sinergitas bersama Sahabat Ganjar dan melakukan eskalasi kualitas maupun kuantitas program-program sosialisasi di masyarakat.
"BMI adalah salah satu elemen masyarakat yang menjadi salah satu sayap PDI Perjuangan progresif dan terorganisir dengan baik, Sahabat Ganjar melihat bahwa kunjungan kali ini sangat penting untuk mengeskalasi kualitas dan kuantitas program-program sosialisasi kami di masyarakat," tambahnya.
Sementara itu Ketua Umum Sahabat Ganjar, KH Nahib Shodiq yang biasa disapa Gus Nahib berharap dapat berjuang bersama BMI.
"Kemudian bergerak dalam langkah yang sama, dan bergotong royong terutama dalam memenangkan Ganjar Pranowo di Pemilu 2024," terangnya.
Gus Nahib memberikan pernyataan bahwa Sahabat Ganjar sebagai relawan yang dekat dengan generasi muda, memiliki kemiripan dengan BMI dalam memperjuangkan nilai-nilai kemanusiaan.
"Melalui kegiatan kegiatan relawan Sahabat Ganjar yang sering beririsan dengan masyarakat dan anak muda, Sahabat Ganjar dan BMI mempunyai roh yang sama yaitu memperjuangkan nilai-nilai kemanusiaan dan untuk memenangkan bapak Ganjar pranowo," ujar Gus Nahib.
Gus Nahib juga memberikan harapan besarnya dalam acara tersebut yaitu untuk tetap menjaga solidaritas membawa kemenangan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
"Harapan silaturahmi dan sinergitas Relawan Sahabat Ganjar dan Banteng Indonesia Muda agar kita dapat beriringan bersama untuk memenangkan bapak Ganjar pranowo, melalui kegiatan kegiatan kami yang bermanfaat bagi masyarakat," pungkas Gus Nahib.
Deklarasi kerja sama antara BMI dan Sahabat Ganjar ditandai dengan launching baju pemenangan Ganjar Pranowo yang dilaksanakan secara simbolis oleh Gus Nahib bersama Ketua BMI Mochammad Herviano Widyatama.
Mochammad Herviano Widyatama pada acara tersebut mengucapkan terima kasih kepada Sahabat Ganjar, yang sudah bersama berjuang untuk memenangkan Ganjar Pranowo dengan tekad kuat dan mata hati.
Dia menilai Ganjar Pranowo adalah sosok yang pantas melanjutkan kepemimpinan Presiden Joko Widodo.
"Kita juga harus bersatu untuk melanjutkan perjuangan yang sudah dilakukan oleh Presiden Joko Widodo, karena beliau sudah membangun infrastruktur, pendidikan sampai bersama melewati masa pandemi. Orang yang pantas adalah Ganjar Pranowo," pungkas Mochammad Herviano Widyatama.
Baca juga:
Ganjar Pranowo akan Datangi Jember, Ada Agenda Konsolidasi hingga ke CFD
Barisan Alumni Unair Dukung Ganjar Pranowo Maju Pilpres
Mardiono Akui PPP dan PDIP akan Bentuk Tim Pencapresan Ganjar di 2024
PPP Ungkap Jokowi Berterimakasih Hasil Rapimnas Dukung Ganjar Capres
Tiga Jam Kumpul Bareng Ketum Parpol di Istana, Jokowi Akui Bahas Cawapres Ganjar