Ridwan Kamil curhat pemerintah pusat masih punya utang terkait KAA
Ridwan juga mengeluhkan rumitnya aturan pengadaan barang, sehingga menyulitkan di dan anak buahnya.
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil curhat. Penyelenggaraan peringatan Konferensi Asia Afrika (KAA) ke-60 yang digelar April 2015 masih menyisakan hutang hingga miliaran rupiah. Emil, sapaan akrab, Ridwan pun menagih duit kepada panitia pusat yang dipimpin Luhut Binsar Pandjaitan.
Emil ikut serta rapat dalam penyerapan anggaran Pemprov Jabar yang digelar di Kantor Bapeda Jabar, Jalan IR H Juanda (Dago) Bandung, Selasa (22/9). Turut hadir beberapa menteri kabinet kerja dan Kapolri Jenderal Badrodin Haiti.
"Untuk Pak Luhut, saya mau curhat soal KAA. Sekian persen masih belum dibayar," ujarnya.
Menurut Ridwan, menunggaknya dana pencairan KAA dikarenakan ada aturan yang berubah di perjalanannya.
Sebelum penyelenggaraan, KAA menurut Emil, pemerintah pusat menyiapkan dana talangan darurat yang bisa digunakan oleh Kota Bandung tanpa harus melalui sistem lelang. "Tapi setelah KAA ternyata peraturannya kembali ke konvensional," ucapnya.
Adapun hutang yang tercatat saat ini mencapai Rp 2 miliar. Hutang itu untuk membayar jasa event organizer (EO). "Kami masih utang ke kontraktor, EO, dan lain-lain. Ini curhat kami ke pemerintah pusat yang mohon diperhatikan," papar Menkopolhukam.
Luhut yang memimpin rapat tersebut meminta Emil tenang. "Tenang saja, what i promise, i promise and i deliver to you," tandas Luhut.
Pihaknya mengaku segera mengirimkan sisa dana penyelenggaraan KAA. Menurut dia, uang tersebut sudah dianggarkan di Kementerian Keuangan. "Sudah dibicarakan, tapi kan proses di negara kita tercinta ini memang panjang. Sudah ada di menteri keuangan," jawab Luhut.
-
Kapan Ridwan Kamil menyelesaikan kuliahnya? Selanjutnya adalah potret Ridwan Kamil saat menyelesaikan Sarjana S-1 Teknik Arsitektur Institut Teknologi Bandung pada tahun 1995.
-
Kenapa Ridwan Kamil memberikan anggaran untuk RW di Jakarta? Usulannya tersebut agar warga dapat meningkatkan kesadaran dan kepedulian di wilayahnya masing-masing. "Masa Bandung bisa, Jakarta nggak? Apa yang terjadi? RW-RW warganya ikut mikirin mendesain sendiri wilayahnya. Coba bayangkan," jelasnya.
-
Apa yang dikatakan oleh Ridwan Kamil saat maju di Pilkada Jakarta? Calon pesaing Anies, Ridwan Kamil tak kalah kuat. Ridwan Kamil mendapatkan lampu hijau dari partai koalisi Prabowo-Gibran untuk maju Pilkada Jakarta. Partai-partai yang menyatakan kesiapan mengusung Ridwan Kamil itu adalah Gerindra, PAN dan Golkar. Bahkan, Gerindra sudah terang-terangan menginginkan kadernya menjadi calon wakil gubernur untuk mendampingi Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024."Secara alami secara manusiawi, kami ingin wakil kami ada di wakil gubernur," kata Habibburokhman kepada wartawan.
-
Siapa yang memberikan wejangan kepada Ridwan Kamil? Dalam pertemuan itu, Foke mengaku telah memberikan sejumlah wejangan kepada mantan Gubernur Jawa Barat tersebut.
-
Kapan Ridwan Kamil mencoblos? Hal itu ia sampaikan usai mencoblos surar suara di TPS 45, Jalan Gunung Kencana, Ciumbuleuit, Kota Bandung, Rabu (14/2).
-
Kapan Ridwan Kamil akan menerapkan program pemberian anggaran untuk RW? Salah satu programnya nanti RW-RW akan kita kasih anggaran minimal Rp100 sampai Rp200 juta, kata RK di Jakarta Timur, yang dikutip (8/9).