Sambangi Bareskrim, Menkes bahas soal perdagangan ginjal
Pertemuan itu dilakukan untuk membahas dugaan keterlibatan sejumlah RS dalam kasus praktik jual beli organ tubuh ginjal.
Menteri Kesehatan Nila F Moeloek menyambangi gedung Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri. Kedatangannya, untuk membahas kasus sindikat perdagangan organ tubuh ginjal.
"Pertama silaturahmi, yang kedua membicarakan masalah transplantasi ginjal," kata Kabareskrim Komjen Pol Anang Iskandar di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Jumat (5/1).
Anang tak membantah pertemuan itu dilakukan untuk membahas dugaan keterlibatan sejumlah rumah sakit dalam kasus praktik jual beli organ tubuh. Bareskrim mengkonfirmasi perihal mana yang legal dan ilegal dalam dunia kedokteran.
"Di dalam membahas masalah (perdagangan ginjal), tentu kita akan memilah-milah mana tindakan yang legal mana yang ilegal," jelasnya.
Mantan Kepala BNN ini pun menyatakan akan memburu para dokter yang melakukan tindakan-tindakan ilegal. Khususnya, dokter yang ikut terlibat dalam kasus perdagangan ginjal itu.
"Bareskrim akan menemukan siapa yang melakukan langkah langkah ilegal ini sehingga terjadi masalah," tegas dia.
"Yang ilegal itu sekarang dicari penyidik, nanti kita tentukan," tandas dia.