Sambil batuk, SBY ucapkan salam perpisahan di Musrenbangnas
"Saya sedang batuk sebelumnya. Saya minum dulu," ujar SBY dengan suara parau.
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) membuka sekaligus memberikan salam perpisahan di acara Musyawarah Rencana Pembangunan Nasional 2014. Di hadapan wapres Boediono , menteri Kabinet Indonesia Bersatu dan jajaran aparatur pemerintah pusat dan daerah, SBY mengucapkan salam perpisahan sampai 3 kali.
Pada ucapan yang terakhir, SBY hampir kehilangan suara, lantaran pidato panjang memaparkan hasil kinerja yang dilakukan pemerintahan pusat maupun daerah di bawah pimpinannya.
"Ini Musrenbangnas terakhir, Saya dan Pak Boed selesai mengemban tugas. Saya hampir 10 tahun memimpin Indonesia jalankan pemerintahan. Oleh karena itu, ... saya sedang batuk sebelumnya. Saya minum dulu," ujar SBY dengan suara parau.
SBY kemudian mengambil gelas di depannya dan minum. Setelah itu, SBY melanjutkan kembali salam perpisahannya.
"Jika ada hal-hal yang tidak berkenan, saya mohon maaf sebesar-besarnya. Bagi saya tidak ada yang personal," ujarnya.
SBY mendoakan di pemerintahan yang baru, semakin maju, semakin baik yang dihasilkan megeri ini.
"Mari dukung presiden baru kita, agar lebih sukses. Siapapun yang terpilih 9 Juli nanti bisa jadi presiden kalau satu putaran, biasanya awal Oktober ada baru," ujarnya.
"Apa yang kita capai, apa yang kita belum, saya serahkan Musrembangnas, RAPBN 2015, beliau (Presiden baru) akan lihat kalau ingin diubah silakan. Mari kita permudah presiden yang akan datang, mari kita dukung sebaik-baiknya," ujar SBY lagi," imbuh SBY .
Baca juga:
SBY berharap presiden mendatang dari peserta Musrenbangnas
Gelar sidang kabinet, SBY ucapkan salam perpisahan
Kabinet SBY rancang rencana kerja buat presiden baru nanti
'Mega-SBY' naik becak bersama di Solo
Dekati Mega, SBY ibarat penari balet membawa bola panas
-
Kenapa SBY memberi lukisan kepada Prabowo? "Ini Pak Prabowo keyakinan saya atas pemipin kita mendatang, atas harapan saya, dan juga doa kita semua agar Pak Prabowo kokoh kuat seperti batu karang ini memajukan Indonesia, meningkatkan kesejahteraan rakyat, menegakkan hukum dan keadilan, dan tugas-tugas lain yang diemban oleh beliau nanti. Semoga berkenan," imbuh SBY.
-
Kapan SBY memberikan lukisan kepada Prabowo? Lukisan tersebut diberikan, saat acara buka bersama seluruh jajaran Partai Demokrat, di Kawasan Jakarta Selatan, Rabu (27/3).
-
Siapa yang menemani SBY di atas panggung? SBY didampingi oleh Vincent dan Desta sebagai pembawa acara.
-
Bagaimana SBY membuat lukisan itu? SBY mengungkapkan sejarah dibalik lukisan yang akan dia berikan kepada Prabowo. Di mana, lukisan tersebut dirinya buat hanya kurun waktu 10 jam saja. "Kemarin saya baru melukis selama 5 jam, dengan harapan masih ada dua hari, ternyata dipercepat. Tadi, habis subuh, habis sahur habis salat saya langsung menuju studio selama 5 jam saya tuntaskan ini 10 jam Pak Prabowo untuk bapak tercinta," kata SBY.
-
Lukisan apa yang diberikan SBY kepada Prabowo? SBY menjelaskan, lukisan laut ombak yang menghantam batu itu dia beri judul 'standing firm like rocks'. Dia menyebutkan, lukisan tersebut sebagai gambaran agae Prabowo dalam memimpin Indonesia nanti dapat kuat dan kokoh.
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.