Sandiaga Dapat Sumbangan Dana Kampanye Rp 8 juta dari Caleg Golkar Kabupaten Sinjai
Kepada Sandi, Bejo mengaku prihatin atas kondisi negara ini, karena itu dia bersimpati pada perjuangan Prabowo Sandi.
Cawapres Sandiaga Salahuddin Uno mendapat kejutan saat meresmikan rumah pemenangan di Kabupaten Sinjai, Rabu (26/12) dinihari. Sandiaga mendapat sumbangan senilai Rp 8 juta dari pria bernama Muhtar Bejo, Caleg Kabupaten Sinjai Partai Golkar Nomor Urut 8 Dapil 2.
Di depan amplop, tertulis Sumbangan Dana Kampanye untuk Perjuangan Pemenangan Capres Cawapres Nomor Urut 02 Dari : Caleg Kabupaten Partai Golkar Nomor Urut 8 Dapil 2. Di sisi kiri bawah amplop tertulis nominal, 8 JT.
-
Apa pesan Sandiaga Uno untuk para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Kapan Sandiaga Uno menyampaikan pesan ini kepada para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Siapa yang menurut Sandiaga Uno paling berperan dalam menciptakan lapangan kerja di Jakarta? Menurut dia hal itu perlu disiapkan karena Jakarta sudah tidak lagi menjadi ibu kota. "Dan itu harusnya adalah pemberdayaan UMKM. Karena UMKM itu menciptakan 97 persen lapangan kerja kita," katanya, seperti dilansir dari Antara.
-
Di mana Sandiaga Uno kuliah dulu? Beginilah potret lawas Sandiaga Uno saat masih mengenyam pendidikan di Amerika.
-
Kenapa Sandiaga bilang bahwa Ganjar mirip Jokowi? “Saya justru melihatnya dari sisi positif dan karena Pak Ganjar ini kan adalah sosok pemimpin yang paling mirip sama Pak Jokowi dari segi pendekatan yang sangat dekat dengan rakyat, blusukan, sat set, cepat geraknya. Saya menyebutnya (Ganjar sebagai) Jokowi 3.0. Pak Ganjar ini adalah versi Pak Jokowi 2024,” tuturnya.
-
Siapa yang dibantu Sandiaga Uno di Pancoran? Sandiaga menyasar warga dan juga sekaligus merangkul lansia untuk budidaya lele.
"Terima kasih untuk bapak Bejo, Ini menunjukkan kalau Prabowo-Sandi mempersatukan semua. Kita ingin menjadi pemimpin semua golongan. Saya akan laporkan sumbangan ini ke Pak Prabowo atas sumbangsih Pak Bejo, terus berjuang, semoga terpilih," kata Sandi.
Kepada Sandi, Bejo mengaku prihatin atas kondisi negara ini, karena itu dia bersimpati pada perjuangan Prabowo Sandi. "Saya prihatin dengan kondisi bangsa ini. Saya berharap, Prabowo Sandi bisa membawa perubahan," ucap Bejo.
Sandiaga Dapat Saweran Dana Kampanye dari Caleg Golkar ©2018 Merdeka.com/Muhammad Genantan SaputraSelain Bejo, pria yang mengaku sebagai mantan Ketua Nasdem Kabupaten Sinjai, Andi Arifin Hamzah juga memberikan sumbangan.
"Jangan dilihat nilainya Pak. Saya menyumbang karena kami yakin, Prabowo-Sandi bisa membawa Indonesia lebih sejahtera lagi" kata Arifin.
Dalam kesempatan itu, Sandi mengapresiasi ribuan warga Sinjai yang apresiasi kepada masyarakat kabupaten Binjai yang menyambutnya. Dirinya pun menekankan bahwa visi misi Prabowo Sandi adalah fokus pada bidang ekonomi. Yaitu penyediaan lapangan kerja dan harga-harga kebutuhan pokok yang terjangkau serta stabil.
(mdk/ded)