Satu Pekerja Tambang di Samarinda Lolos dari Longsor Usai Pecah Kaca Ekskavator
Hingga dua hari pencarian, dua pekerja yg menjadi korban belum ditemukan. Perusahaan tambang besar PT Lanna Harita Indonesia tampak juga menerjunkan tim rescue ke lokasi.
Satu unit ekskavator tertimbun longsor di areal tambang batubara di Makroman, Samarinda, Kalimantan Timur. Dua operator yakni Ferdinan (29) dan Naorman (55), masih ikut tertimbun dan masih dalam pencarian, sementara Fungki (27) berhasil lols dari peristiwa maut itu.
Fungki menceritakan kejadian pada Sabtu (29/6) lalu. Hari itu, dia bersama dua korban sedang melakukan pekerjaan hingga masuk Minggu (30/6) dini hari dengan ekskavator masing-masing.
-
Di mana saja bencana tanah longsor terjadi di Jawa Tengah? Cuaca ekstrem dalam beberapa hari belakangan membuat sejumlah daerah di Provinsi Jawa Tengah dilanda bencana longsor dan tanah bergerak. Salah satu bencana longsor itu terjadi di Desa Tundagan, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang, pada Minggu (3/3) petang. Bencana longsor juga terjadi di Dukuh Secang, Desa Jetis, Kecamatan Sambirejo, Sragen.
-
Mengapa tanah longsor terjadi? Selain itu, waspada juga jika halaman atau lantai pada rumah tiba-tiba ambles, adanya tanah yang runtuh dalam jumlah yang besar, serta munculnya mata air secara tiba-tiba.
-
Kapan tebing tol di Bintaro longsor? Lurah Bintaro Riza Fauzi mengatakan, longsoran dinding pembatas tol setinggi enam meter tersebut terjadi pada pukul 13.25 WIB saat hujan deras mengguyur Jakarta.
-
Kenapa tebing tol di Bintaro longsor? Lurah Bintaro Riza Fauzi mengatakan, longsoran dinding pembatas tol setinggi enam meter tersebut terjadi pada pukul 13.25 WIB saat hujan deras mengguyur Jakarta.
-
Dimana tanah longsor terjadi di Kabupaten Karangasem? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
-
Kapan tanah longsor terjadi di Banjar Dinas Ngis Kaler? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
"Keterangan di lapangan, ketika tanah diduga labil kemudian longsor ke bawah. Korban selamat (Fungki) karena memecah kaca ruang kemudi," kata petugas Tanggap Darurat BPBD Kota Samarinda, Nanang Arifin, kepada merdeka.com, Selasa (2/7).
Namun nahas bagi Ferdinan dan Naorman. Keduanya tidak bisa menyelamatkan diri, dan tertimbun tanah longsoran. "Benar, ada 2 korban dengan 2 unit ekskavator (di dalam tanah longsor)," ujar Nanang.
Hingga dua hari pencarian, korban belum ditemukan. Perusahaan tambang besar PT Lanna Harita Indonesia tampak juga menerjunkan tim rescue ke lokasi.
"PT Lanna membantu pencarian menurunkan alat berat dan tim rescue. Mereka juga membawa peralatan penerangan. Kalau tidak ada halangan, pencarian hari ini direncanakan sampai malam," terang Nanang.
Diketahui, 2 pekerja tambang batubara yang bertugas sebagai operator alat berat, Minggu (30/6) dini hari sekira pukul 03.00 WITA, tertimbun tanah longsor. Kapolresta Samarinda Kombes Pol Vendra Riviyanto ditemui merdeka.com, Senin (1/7) kemarin, membenarkan kejadian itu dan menyatakan kedua korban tertimbun bersama 2 alat berat, dalam kondisi timbunan cukup dalam.
Baca juga:
Dua Pekerja Tambang di Samarinda Tertimbun Tanah Bersama Alat Berat
4 Penambang Bijih Timah Tertimbun Longsor Tanah di Bangka Belitung, 1 Meninggal Dunia
Hujan Lebat Akibatkan Longsor dan Hambat Arus Balik Bone-Sidrap
BPBD Data 32 Titik Longsor dan Pohon Tumbang di Ambon
BNPB Ingatkan Potensi Banjir dan Longsor di Jalur Mudik Sumatera
BPBD Tetapkan Tanggap Darurat Bencana Pergerakan Tanah di Lebak
Melihat Suasana Ramadan di Tenda Pengungsian Korban Bencana Pergerakan Tanah Lebak