Solo Raya Turun ke Level 3 PPKM, Gibran Kumpulkan Kepala Sekolah untuk Siapkan PTM
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyambut baik Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 di wilayah aglomerasi Solo Raya selama periode 31 Agustus hingga 6 September 2021. Sejumlah pelonggaran sedang disiapkan dan pembelajaran tatap muka (PTM) pun segera dilaksanakan.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyambut baik Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 di wilayah aglomerasi Solo Raya selama periode 31 Agustus hingga 6 September 2021. Sejumlah pelonggaran sedang disiapkan dan pembelajaran tatap muka (PTM) pun segera dilaksanakan.
Untuk keperluan PTM, Pemkot Solo sudah berkoordinasi dengan sejumlah instansi terkait. "Segera. Tadi pagi kepala kepala sekolah kan sudah dikumpulkan. Kalau sekolahnya sudah siap segera PTM," ujar Gibran di Balai Kota Solo, Selasa (31/8).
-
Apa yang terbakar di Solo? Pada Selasa (3/10), terjadi kebakaran di sebuah gudang rongsok yang terletak di Kampung Joyosudiran, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo, Jawa Tengah.
-
Di mana acara ulang tahun Putri Solo diadakan? Celine juga berfoto bersama MUA yang meriasnya untuk acara di Mangkunegaran. Ia mengungkapkan rasa sukanya terhadap hasil riasan tersebut yang membuat penampilannya semakin sempurna.
-
Siapa yang hadir dalam perayaan Hari Anak Nasional di Solo? Event tersebut juga dihadiri oleh keluarga Walikota Solo Gibran Rakabuming dan sang istri, Selvi Ananda. Mereka juga membawa kedua buah hatinya, yaitu Jan Ethes dan La Lembah Manah.
-
Di mana acara ulang tahun Puteri Solo diadakan? Acara tersebut digelar di Keraton Mangkunegaran, Solo, baru-baru ini.
-
Apa itu Selat Solo? Selat Solo menjadi salah satu kuliner yang bisa menjadi pilihan saat berkunjung ke Kota Surakarta, Jawa Tengah.
"Tadi saya juga menghubungi pak Rektor UNS (Universitas Sebelas Maret) Pak Prof Jamal (Prof Jamal Wiwoho). Katanya minggu depan UNS sudah bisa masuk tatap muka juga," sambungnya.
Gibran menyampaikan, pihaknya akan mempercepat pelaksanaan vaksinasi untuk siswa. Apalagi saat ini stok vaksin di Solo tersedia cukup banyak.
"Pokoknya nanti kita kejar untuk segera tatap muka. Nggak masalah kok," sebutnya.
Putra sulung Presiden Joko Widodo menyampaikan capaian vaksinasi di Kota Bengawan saat ini sudah mencapai 85 persen. Dia optimistis pekan ini bisa tercapai 90 persen.
"Minggu ini bisa 90 persen. Jadi Insyaallah aman, paling itu aja,” katanya.
Sejumlah pelonggaran lain juga akan diberlakukan, lanjut Gibran, di antaranya pengunjung mal atau restoran dan rumah makan sudah bisa melakukan dine in atau makan di tempat. "Coba nanti dicek aja. Kita banyak sekali pelonggaran kok," pungkas dia.
Baca juga:
Jelang Belajar Tatap Muka, Pemkot Tangerang Kebut Vaksinasi Bagi Pelajar
Surabaya PPKM Level 3, PTM Terbatas Dimulai Pekan Depan
Segera Digelar pada Pekan Kedua September, Ini Aturan PTM di Kota Bandung
Sumut Persiapkan Pelaksanaan PTM, Ini Aturan yang Harus Dipenuhi Sekolah
Wagub DKI: Tak Ada Kendala Berarti di PTM Terbatas Hari Pertama
Soal PTM, Anies Sebut Vaksinasi Guru 85 Persen dan Peserta Didik 80 Persen
VIDEO: 9.000 Sekolah di Jakarta Akan Dibuka November, Ini Aturan Pentingnya