Survei Cyrus: Citra Ahok arogan 17,5%, DPRD DKI korupsi 10,2%
Hasil survei menunjukkan citra Ahok di mata masyarakat cukup baik.
Kisruh dana siluman APBD DKI antara Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dengan DPRD DKI masih memanas. Kedua belah pihak saling mengklaim kebenaran atas temuan anggaran Rp 12,1 triliun itu.
Lembaga survei Cyrus Network melakukan penelitian atas pendapat masyarakat DKI Jakarta terhadap kisruh dan saling tuding antara DPRD DKI dan Ahok. Penelitian itu dilakukan dengan cara wawancara tatap muka dengan 1.000 responden yang dipilih secara acak dengan multistage random sampling di seluruh wilayah DKI Jakarta.
Penelitian yang dilakukan tanggal 2-7 Maret 2015 ini menggunakan proporsi responden laki-laki dan perempuan sebesar 50:50 persen. Sementara tingkat kepercayaan survei adakah 95 persen dengan margin of error sebesar kurang lebih 3,1 persen.
Direktur opini Cyrus Network Hafizul Mizan menyatakan hasil survei menunjukkan citra Ahok di mata masyarakat cukup baik. Sementara, sampai saat ini DPRD DKI masih melekat citra negatif dari masyarakat.
"Hasil survei kita terkait citra Ahok di mata publik yang paling melekat adalah tegas dan berani sebesar 50,3 persen, arogan dan temperamen 17,5 persen sementara untuk etnis dan agama (China dan Kristen) 7,0 persen dan antikorupsi 3,1 persen," kata Hafizul Mizan di resto D'Consulate Jakarta, Kamis (12/3).
Lanjut dia, sebaliknya hasil survei DPRD DKI lebih banyak menunjukkan citra negatif dinilai masyarakat. Ada dua indikator penilaian negatif yang besar di mata masyarakat yaitu korupsi dan bermasalah.
"Citra DPRD DKI di mata publik Jakarta menilai tidak tahu sebesar 24,4 persen, wakil rakyat sebesar 12,1 persen. Sedangkan stigma DPRD DKI bermasalah sebesar 10,2 persen, korupsi sebesar 10,2 persen, kisruh sebesar 6,0 persen, kinerja belum terlihat sebesar 5,4 persen, bagus sebesar 4,2 persen dan kasus APBD sebesar 3,1 persen," terang dia.
Baca juga:
Soal dana siluman di APBD DKI, Ahok dinilai sasar kelompok tertentu
Survei: 63,4 % warga Jakarta lebih percaya Ahok ketimbang DPRD DKI
Ahok: DPRD DKI gak perlu lagi bangun-bangun opini di televisi
Ahok soal dipolisikan anggota DPRD DKI: Biasa saja itu, hak semua
Ahok sindir DPRD: Mereka enggak pingin dong enggak dapat rejeki
Ini sosok politikus Gerindra yang maki Ahok goblok di rapat mediasi
Ini pesan Ganjar untuk Ahok soal kisruh dengan DPRD
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Apa yang diminta oleh DPRD DKI Jakarta kepada Pemprov DKI terkait Wisma Atlet? Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua meminta Pemprov memanfaatkan Wisma Atlet Kemayoran sebagai tempat rekapitulasi dan gudang logistik Pemilu 2024.
-
Bagaimana TKN Prabowo-Gibran menanggapi putusan DKPP? Meski begitu, dia menyampaikan TKN Prabowo-Gibran menghormati keputusan DKPP. Namun, kata dia keputusan tersebut tidak bersifat final.
-
Apa jabatan Purwanto di DPRD DKI Jakarta? Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Purwanto meninggal dunia pada Selasa (5/12) pukul 20.05 WIB.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.