Teddy Minahasa 'Boyong' Ahli Forensik Pernah Bela Eliezer Sebagai Saksi Meringankan
Reza menilai dalam kasus Ferdy Sambo, ia memakai teori Superior Order Defense (SOD) dimana menarasikan seseorang mendapatkan perintah berdasarkan atasannya.
Kubu Teddy Minahasa menghadirkan ahli psikologi forensik Reza Indragiri Amriel sebagai saksi meringankan. Reza sendiri pernah menjadi saksi ahli meringankan bagi terpidana Bharada E alias Richard Eliezer dalam perkara pembunuhan berencana Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat.
Kuasa hukum Teddy Minahasa, Anthony Djono menyinggung kasus Richard Eliezer-Ferdy Sambo. Ia menyebut Eliezer berlindung di bawah perintah atasan saat menembak mendiang Yosua.
-
Kenapa polisi dipecat karena narkoba? Jadi personel yang kita PTDH itu mayoritas kasus disersi. Ada juga kasus narkoba dua personel yang sudah kita sidangkan, " tuturnya.
-
Siapa saja anggota polisi di Makassar yang dipecat karena narkoba? Dari tujuh orang tersebut, dua orang polisi dipecat positif mengonsumsi narkoba.
-
Bagaimana polisi tersebut disekap? Saat aksi percobaan pembunuhan itu dilakukan, korban memberontak sehingga pisau badik yang dipegang pelaku N mengenai jari korban dan mengeluarkan darah. "Selanjutnya tersangka N melakban kedua kaki agar korban tidak berontak.
-
Bagaimana polisi menangani kasus narkoba di Makassar? Doli mengaku, menjelang tahun baru 2024 pihaknya telah melakukan pemetaan terhadap lokasi atau titik rawan peredaran narkotika di Makassar."Tentunya kita sudah mulai melaksanakan operasi dan gencar-gencar kita gelar razia di tempat-tempat yang sudah kita mapping di Makassar raya, dan di tempat hiburan juga kita gelar jelang tahun baru," terang Doli.
-
Kenapa pangkat polisi penting? Selain itu pangkat juga merupakan syarat mutlak yang perlu dimiliki oleh anggota Polri jika hendak mendapatkan amanat untuk mengemban jabatan tertentu.
-
Di mana polisi tersebut disekap? Kasat Reskrim Polrestro Tangerang, Kompol Rio Mikael Tobing, menjelaskan percobaan pembunuhan terhadap korban anggota Polri terjadi di Jalan Tol Tanah Tinggi, Batu Ceper, Kota Tangerang, terjadi pada Rabu (18/10) silam.
Reza menilai dalam kasus Ferdy Sambo, ia memakai teori Superior Order Defense (SOD) dimana menarasikan seseorang mendapatkan perintah berdasarkan atasannya. Namun, untuk teori itu tidak dapat dipukul rata terlebih dalam kasus Teddy Minahasa.
"Ketika saya sampaikan teori ini, SOD tidak bermakna kalau bahwa setiap terdakwa yang mengklaim melakukan sebuah tindak pidana karena perintah atasan tidak serta merta klaim perintah itu diterima, tetap harus diuji," kata Reza di ruang sidang PN Jakarta Barat, Kamis (16/3).
Ahli psikologi forensik itu menjelaskan, dalam perspektif keilmuan Psikologi forensik secara kebetulan memiliki kemiripan pandangan dengan Lembaga Perlindungan Saksi Dan Korban (LPSK), keputusan hakim, dengannya.
Dimana Richard mau tidak mau harus menjalankan perintah karena tidak memiliki kesempatan untuk menolak.
"Richard Eliezer sebagai orang yang memang sudah menerima perintah secara objektif dari atasan namun tidak memiliki kemampuan, kewenangan, tidak memiliki kesempatan untuk menolak, menghindar atas perintah itu bahkan justru sebaliknya dia berpotensi berhadapan dengan konsekuensi yg amat buruk sekiranya dia berani untuk menolak perintah atasan," pungkasnya.
Lebih lanjut, Reza mengaku dirinya tidak tahu apakah kasus Teddy Minahasa ini dikatakan sama dengan kasus Ferdy Sambo.
"Sementara kasus ini saya tidak tahu," ungkap Reza.
(mdk/rhm)