Teror bom di Sarinah, Starbucks tutup semua gerainya di Jakarta
Pascaserangan teroris di Sarinah Jakarta, Starbucks menutup seluruh gerainya di kawasan Jakarta.
Pascaserangan teroris yang meledakkan diri dan memberondong warga ibu kota di Sarinah Jakarta, Starbucks menutup seluruh gerainya di kawasan Jakarta. Manajemen Starbucks akan terus memantau kelanjutan tragedi tersebut. Kemungkinan seluruh toko Starbucks di Jakarta akan mulai dibuka lagi besok, Jumat (15/1).
"Sementara toko ini akan tetap tertutup, berdasarkan stabilisasi situasi yang disampaikan oleh otoritas lokal, kami akan membuka semua toko di Jakarta dan seluruh Indonesia besok (15 Januari waktu setempat)," tulis manajemen Starbuck seperti dikutip dalam website resminya starbucks.co.id, kamis (14/1).
Bom bunuh diri memang sempat meledak tak jauh dari salah satu Kedai Starbucks Sarinah. Kaca yang menjadi sekat toko tersebut pecah tak kuasa menahan getaran bom. Salah satu pelanggan di Kedai tersebut menjadi korban.
"Di tengah serangan di Jakarta, laporan awal adalah bahwa ledakan terjadi dekat dengan toko kami di Gedung Skyline. Satu pelanggan menderita luka."
Atas kejadian tragedi bom Sarinah tersebut, Starbucks turut berbelasungkawa. "Kami sangat sedih dengan tindakan yang tidak masuk akal yang telah terjadi di Jakarta. Duka dan empati kami bersama dengan masyarakat Indonesia."