Tersapu Puting Beliung, 29 Rumah di Kronjo Tangerang Rusak
Sebanyak 29 rumah di Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, rusak sedang hingga berat tersapu angin puting beliung. Puluhan keluarga terpaksa mengungsi akibat bencana itu.
Sebanyak 29 rumah di Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, rusak sedang hingga berat tersapu angin puting beliung. Puluhan keluarga terpaksa mengungsi akibat bencana itu.
"Kalau yang di Desa Pagedangan Ilir itu tidak seberapa sebetulnya, hanya ada 1 rumah saja yang rusak. Tetapi yang lebih parah itu ada di kampung Pangejahan Kebon, Desa Pangejahan, itu dilaporkan ada 28 rumah," ungkap Camat Kronjo Tibi, Rabu (8/12).
-
Apa itu angin puting beliung? Angin puting beliung adalah fenomena cuaca ekstrem yang terjadi dalam bentuk angin berkecepatan tinggi yang berputar atau berputar-putar di sepanjang garis badai atau awan badai.
-
Bagaimana angin puting beliung terbentuk? Mekanisme pembentukan angin puting beliung melibatkan perbedaan suhu udara di berbagai lapisan atmosfer, kelembapan udara yang cukup, dan adanya mekanisme pemutaran atau gelombang di atmosfer.
-
Di mana angin puting beliung sering terjadi? Daerah yang berpotensi memiliki kecepatan angin tinggi dan dampak yang ditimbulkan dari angin puting beliung meliputi dataran luas dengan kelembaban tinggi dan perbedaan suhu yang besar, seperti Amerika Serikat bagian tengah dan selatan, khususnya di wilayah Tornado Alley.
-
Kapan angin puting beliung biasanya terjadi? Angin puting beliung atau tornado dapat terjadi di daerah yang memiliki perbedaan suhu udara yang ekstrem, terutama selama musim semi dan panas.
-
Kenapa nelayan Bojonegara menjauh saat ada angin puting beliung? Kemunculannya ditandai oleh mendung hitam mirip jantung pisang. Ketika tanda ini muncul, mereka segera menjauh untuk keselamatan sehingga tidak terjadi kecelakaan laut.
-
Kenapa angin puting beliung bisa berbahaya? Kecepatan angin dalam puting beliung bisa mencapai lebih dari 300 mph, mengakibatkan kerusakan yang besar pada struktur bangunan dan pohon.
Dia memaparkan, 14 unit di antara 28 rumah yang rusak akibat terjangan angin puting beliung kondisi rusak berat. Sisa 14 lainnya hanya rusak ringan.
"Warganya kita sudah tangani semua dengan diberikan bantuan," jelas Tibi.
Angin puting beliung menyapu bagian atap rumah warga, Senin (6/12) sekitar pukul 18.00 WIB. Ketika itu angin kencang disertai hujan deras.
"Saat ini sebagian warga ada yang mengungsi itu bagi rumahnya yang rusak berat, dan sebagian lagi masih ada yang tetap bertahan. Untuk warga yang mengungsi itu keadaan rumahnya rusak parah di bagian atapnya, jadi kalau hujan lagi pasti air masuk ke dalam rumah," jelasnya.
Baca juga:
Angin Puting Beliung Terjang Kronjo Tangerang, Satu Rumah Roboh
Sulawesi Selatan Diterjang Banjir Bandang dan Puting Beliung
3 Rumah di Konawe Rusak Diterjang Angin Kencang, 2 Warga Luka
Warga Pesisir Manokwari Timur Lihat Fenomena Waterspout
Temukan Pohon Tumbang di Jakarta, Segera Hubungi 112
CEK FAKTA: Video Angin Puting Beliung Ini Bukan Terjadi di Merak, Simak Faktanya