Tinjau korban longsor Brebes, Mensos dan Ketua DPR beri bantuan Rp 1,1 M
Menteri Sosial Idrus Marham bersama Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Bambang Soesatyo meninjau lokasi bencana banjir dan longsor di Desa Pasirpanjang Kabupaten Brebes, Jateng, Selasa (27/2).
Menteri Sosial Idrus Marham bersama Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Bambang Soesatyo meninjau lokasi bencana banjir dan longsor di Desa Pasirpanjang Kabupaten Brebes, Jateng, Selasa (27/2).
Mensos bersama Ketua DPR meninjau Pos Komando Bencana yang menjadi pusat informasi mengenai bencana longsor. Setelah itu keduanya meninjau langsung lokasi longsor di Desa Pasirpanjang Kecamatan Salem Kabupaten Brebes yang sedang dalam penanganan tim gabungan dari Basarnas, Tagana, BPBD, TNI-Polri.
-
Kapan tebing tol di Bintaro longsor? Lurah Bintaro Riza Fauzi mengatakan, longsoran dinding pembatas tol setinggi enam meter tersebut terjadi pada pukul 13.25 WIB saat hujan deras mengguyur Jakarta.
-
Di mana tebing tol di Bintaro itu longsor? Personel Penanganan Prasarana dan Saranan Umum (PPSU) DKI Jakarta dan petugas Jasa Marga melakukan penanganan longsor tebing tol di Jalan Mulia Bhakti, RT 06/01, Kelurahan Bintaro, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan (Jaksel).
-
Kenapa tebing tol di Bintaro longsor? Lurah Bintaro Riza Fauzi mengatakan, longsoran dinding pembatas tol setinggi enam meter tersebut terjadi pada pukul 13.25 WIB saat hujan deras mengguyur Jakarta.
-
Mengapa tanah longsor terjadi? Selain itu, waspada juga jika halaman atau lantai pada rumah tiba-tiba ambles, adanya tanah yang runtuh dalam jumlah yang besar, serta munculnya mata air secara tiba-tiba.
-
Kapan tanah longsor terjadi di Banjar Dinas Ngis Kaler? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
-
Siapa yang terdampak bencana banjir dan longsor di Pesisir Selatan? Dia mengatakan, data sementara hingga Senin (11/3), 21.000 keluarga (KK) terdampak dengan kerusakan rumah, fasilitas umum, lahan pertanian dan peternakan, yang ditimbulkan bencana itu.
Menteri Sosial mengatakan penanganan bencana di Kabupaten Brebes dan di wilayah lainnya harus dilakukan secara menyeluruh dengan bekerja sama lintas instansi. "Langkah-langkah apapun yang diambil harus terpadu, ada Kementerian Sosial TNI-Polri, BPBD, Basarnas dan lain-lain, dan juga harus menyeluruh jadi tidak bisa ditangani sedikit-sedikit. Dan paling penting berkesinambungan jangan sampai kalau sudah selesai tanggap darurat juga selesai," tutur Idrus seperti dikutip Antara.
Idrus juga mengingatkan, pemkab harus memastikan para korban yang sedang terkena bencana itu terurus dan mendapatkan bantuan makanan. Mereka harus mendapat tempat agar tidak kehujanan dengan menyiapkan tenda-tenda pengungsian.
"Adapun bagi korban luka-luka juga harus diobati. Namun, saat ini, Alhamdulillah semua korban benca dapat diurus dengan baik berkat kerja keras pemerintah, TNI/Polri, Basarnas dan BPBD," katanya.
Sementara Ketua DPR Bambang Soesatyo memastikan bahwa legislatif akan membahas bersama dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat terkait permasalahan longsor termasuk permukiman bagi warga yang terdampak bencana.
"Fungsi DPR sebagai lembaga legislatif adalah memastikan eksekutif dalam hal ini yang diwakili Kementerian Sosial bisa segera melakukan langkah-langkah penanganan bencana. Saya yakin Menteri Sosial Pak Idrus Marham bisa menjadi leader dan mengkoordinir pendistribusian bantuan secara cepat dan tepat. Sehingga bisa mengurangi beban saudara kita yang terkena musibah bencana," jelas Bamsoet.
Bamsoet juga mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk selalu menjaga alam dan lingkungan sekitar. Keasrian dan kelestarian alam merupakan hal yang penting dalam terciptanya keseimbangan hidup. "Bersahabat dengan alam adalah cara terbaik kita terhindar dari berbagai musibah. Mari kita jaga alam dan lingkungan sekitar. Karena keharmonisan hidup bukan hanya antara sesama manusia saja, melainkan juga dengan alam dan lingkungan sekitar," ucap Bamsoet.
Mensos dan ketua DPR tinjau lokasi longsor Brebes ©2018 Merdeka.com
Bamsoet dan Idrus usai meninjau lokasi memberi bantuan sosial sebesar Rp 1,16 miliar yang diterima langsung para korban. Bamsoet juga mengimbau masyarakat untuk tidak mendekati lokasi longsor, karena berbahaya adanya longsor susulan. Apalagi jika terjadi hujan, material longsor yang labil akan mudah terjadi longsor susulan.
"Saya pagi ini selain memberikan bantuan, juga ingin memberikan empati dan semangat kepada saudaraku yang terkena musibah. Mereka tidak menghadapi ini sendirian, ada saya dan seluruh saudara-saudara lain yang ikut memberikan semangat dan uluran tangan," tutur politisi Partai Golkar ini.
Data terbaru menyebutkan jumlah korban longsor meninggal dunia 11 orang dengan satu orang meninggal saat perawatan di rumah sakit. Korban luka-luka yang masih dirawat di rumah sakit 14 orang.
Berdasarkan data laporan orang hilang, jumlah korban belum ditemukan hingga saat ini sebanyak tujuh orang. Sementara jumlah pengungsi sebanyak 751 orang yang terbagi pada tempat pengungsian di Desa Capar dan Desa Pasirpanjang.
Baca juga:
11 Orang meninggal akibat longsor di Brebes, 7 belum ditemukan
Sudirman Said makan nasi bungkus bareng pengungsi di Brebes
Longsor Brebes murni bencana, evakuasi terkendala cuaca buruk
Temukan potongan tubuh, pencarian 13 korban longsor Brebes masih dilanjutkan
Kondisi atmosfer labil, 7 wilayah di Jabar dilanda bencana hidrometeorologi