Tol Serpong Pondok Ranji Ditutup Total karena Banjir
Selain tol, pada pukul 06.00 WIB, banjir juga terjadi di terowongan Cawang menuju Tanjung Priok dari arah Bekasi. Arus lalu lintas pun dialihkan menuju tol dalam kota arah Semanggi.
Tol Serpong Pondok Ranji arah Serpong ditutup total akibat banjir di KM 08. Untuk menuju arah Jakarta, hanya bisa digunakan satu jalur. Pengguna jalan pun diimbau untuk menggunakan jalan alternatif.
"Info terkini pukul 07:28 lalin ruas tol serpong pondok ranji arah serpong ditutup total ada genangan di KM 08, dan arah Jakarta hanya bisa dipakai 1 lajur, gunakan jalan alternatif lain," tulis @infotolbsd seperti dikutip Liputan6.com, Sabtu (20/2).
-
Di mana banjir terjadi di Jakarta? Data itu dihimpun hingga Jumat 15 Maret 2024 pada pukul 04:00 WIB. "Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 (Waspada) dari sore hingga malam hari serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Jumat (15/3).
-
Siapa yang menangani banjir di Jakarta? Dia menjelaskan, BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat. "Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," ujar dia.
-
Di mana banjir terjadi di Semarang? Banjir terjadi di daerah Kaligawe dan sebagian Genuk.
-
Di mana banjir di Cirebon timur terjadi? Banjir di wilayah Cirebon timur ini kemudian viral di media sosial pada Rabu (6/3). Dalam video yang beredar terlihat sejumlah karyawan kesulitan mengevakuasi kendaraan roda dua miliknya yang terparkir di area pabrik.
-
Kenapa banjir terjadi di Semarang? Curah hujan tinggi yang mengguyur Semarang pada Rabu (13/3) hingga Kamis dini hari menyebabkan sejumlah daerah dilanda banjir dan tanah longsor.
-
Kapan banjir terjadi di Semarang? Curah hujan tinggi yang mengguyur Semarang pada Rabu (13/3) hingga Kamis dini hari menyebabkan sejumlah daerah dilanda banjir dan tanah longsor.
Selain tol, pada pukul 06.00 WIB, banjir juga terjadi di terowongan Cawang menuju Tanjung Priok dari arah Bekasi. Arus lalu lintas pun dialihkan menuju tol dalam kota arah Semanggi.
"06.00 Saat ini ada Genangan Air di Terowongan Cawang menuju Tol Tanjung Priuk dari arah Bekasi, saat ini arus lalu lintas dialihkan menuju Tol Dalam Kota arah Semanggi," dikutip dari akun twitter @TMCPoldaMetro.
Selain itu, banjir juga terjadi di Jl. Boulevard Barat Kelapa Gading Jakut. Namun, masih bisa dilintasi kendaraan. Pengendara pun diimbau untuk berhati-hati.
Banjir juga terjadi di Jl. Pilar Mas Raya Kedoya Jakarta Barat. Jalan tersebut pun tak bisa dilintasi kendaraan.
"05.20 Saat ini ada Genangan Air di Jl. Pilar Mas Raya Kedoya Jakbar depan Kantor Metro TV, untuk saat ini tidak bisa dilintasi kendaraan," tulis TMC Polda Metro Jaya.
Reporter: Nila Chrisna Yulika
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Diguyur Hujan, Pemukiman dan Jalan di Jakarta Terendam Banjir
Ini Penyebab Hujan Ekstrem di Jabodetabek Hari Ini
Tiga Pintu Air di Jakarta Berstatus Siaga I
Banjir Jakarta, Tiga Ruas Jalan Ini Tak Bisa Dilalui
22 Kelurahan dan 47 RW di Jakarta Selatan Terendam, 840 Warga Mengungsi
Ini Daftar Sejumlah Ruas Tol Tergenang Air