TransJakarta Tabrakan dengan Pemotor di Depan Balai Kota DKI Jakarta
Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
Kecelakaan antara bus TransJakarta dengan pengendara sepeda motor terjadi di depan Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat. Kendaraan roda dua itu sendiri dalam kondisi rusak parah.
Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Fahri Siregar menyampaikan, kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 09.50 WIB pagi tadi.
-
Bagaimana cara Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dikawal? Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan.
-
Kapan uji coba Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dilakukan? Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Apa tujuan dari perpanjangan jam operasional Transjakarta? Perpanjangan jam operasional armada bus Transjakarta diharapkan dapat mengantisipasi terjadinya kepadatan pelanggan setelah laga berlangsung. Sehingga, masyarakat yang menonton bisa kembali ke rumahnya masing-masing dengan cepat.
-
Kenapa kecepatan Transjakarta selama uji coba dikurangi? “Tadi kecepatannya dikurangi setengah, sudah dihitung oleh dishub, tadi karena dikawal, kecepatan dikurangi setengah,” kata Heru di Bandara Soekarno Hatta, Rabu (5/7).
-
Dimana uji coba Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dimulai? Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Transjakarta apa saja yang akan dihapus dari aset Pemprov DKI? Merek Bus Transjakarta yang akan masuk kandang alias dihapus dari aset Dishub DKI Jakarta adalah: Zhongtong, Yutong, Hino, Mercedes, Hyundai, Komodo, Ankai, dan Inobus.
Fahri mengatakan tabrakan tersebut terjadi ketika Bus TransJakarta yang dikendarai RE hendak berputar arah dari barat menuju ke arah barat di Jalan Medan Merdeka Selatan.
"Kendaraan Yamaha Aerox AH melaju dari arah barat ke timur di Jalan Medan Merdeka Selatan. Sesampainya di TKP diduga kurang hati-hati konsentrasi, akhirnya Kendaraan Yamaha Aerox menabrak bus Transjakarta yang akan berputar arah dari arah barat kembali ke barat," tutur Fahri dalam keterangannya, Minggu (14/2).
Menurut Fahri, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Pengendara sepeda motor juga selamat.
"Pengemudi kendaraan Yamaha Aerox mengalami luka-luka," kata Fahri.
Peristiwa kecelakaan itu pun sempat ramai di sosial media. Dalam akun Twitter @TMCPoldaMetro, tampak unggahan dua foto kendaraan yang terlibat kecelakaan.
"Telah terjadi kecelakaan di depan Balai Kota DKI, roda dua dengan busway. Sudah dalam penanganan petugas," cuit akun TMC Polda Metro.
Reporter: Nanda Perdana Putra
Baca juga:
Ridwan Tewas Ditabrak saat Hendak Menyeberang Jalan di Lenteng Agung
Penampakan Tabrakan Maut 133 Kendaraan di Texas
Lima Orang Tewas dalam Kecelakaan Beruntun Libatkan 100 Kendaraan di Texas
3 Truk dan Motor Kecelakaan Beruntun di Medan, Perempuan Tua Tewas Tergencet
Korban Meninggal Akibat Kecelakaan Bus Pejabat Agam di Madina Bertambah Jadi 3 Orang