Update Covid-19 per 22 September 2022: Kasus Positif Bertambah 2.162
Berdasarkan data Satgas Covid-19, tercatat 2.162 kasus baru Covid-19 per Kamis (22/9). Dengan tambahan itu, total kasus positif Corona mencapai angka 6.417.490.
Kasus positif Covid-19 atau Corona di Indonesia masih terbilang tinggi dengan 23.503 kasus aktif. Oleh karena itu, disiplin dalam melaksanakan protokol kesehatan sangat diperlukan.
Berdasarkan data Satgas Covid-19, tercatat 2.162 kasus baru Covid-19 per Kamis (22/9). Dengan tambahan itu, total kasus positif Corona mencapai angka 6.417.490.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Bagaimana Pilkada 2020 diselenggarakan di tengah pandemi? Pemilihan ini dilakukan di tengah situasi pandemi COVID-19, sehingga dilaksanakan dengan berbagai protokol kesehatan untuk meminimalkan risiko penularan.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Apa gejala Covid Pirola? Mengenai gejala yang ditimbulkan akibat infeksi Pirola, diketahui belum ada gejala yang spesifik seperti disampaikan ahli virologi dari Johns Hopkins University, Andrew Pekosz, dilansir dari Liputan 6.Namun, tetap saja ada tanda-tanda yang patut untuk Anda waspadai terkait persebaran covid Pirola. Apabila terkena COVID-19 gejala umum yang terjadi biasanya demam, batuk, sakit tenggorokan, pilek, bersih, lelah, sakit kepala, nyeri otot serta kemampuan indera penciuman berubah, maka gejala covid Pirola adalah sakit tenggorokan, pilek atau hidung tersumbat, batuk dengan atau tanpa dahak, dan sakit kepala.
-
Bagaimana cara mencegah Covid Pirola? CDC menyarankan masyarakat untuk melindungi diri dari virus ini karena masih belum jelas tentang seberapa pesat varian ini dapat menyebar. Untuk itu, sebagai tindakan pencegahan masyarakat diminta untuk melakukan hal berikut:• Dapatkan vaksin Covid-19.• Jalani tes Covid.• Cari pengobatan jika Anda mengidap Covid-19 dan berisiko tinggi sakit parah• Jika Anda memilih untuk memakai masker, kenakan masker berkualitas tinggi yang pas di hidung dan mulut.• Tingkatkan ventilasi udara.• Selalu mencuci tangan usai beraktivitas.
Lalu, jumlah orang yang meninggal akibat virus ini bertambah 18 menjadi 157.966 orang. Sementara jumlah orang yang sembuh dari kasus Covid-19 bertambah 4.051, sehingga diakumulasikan menjadi sebanyak 6.236.021 orang.
Kasus Tertinggi di Jakarta
Kasus Covid-19 terbanyak saat ini disumbangkan DKI Jakarta dengan total 888. Disusul Jawa Barat dengan 379 kasus, kemudian Jawa Timur dengan 257 kasus.
Tercatat 68.931 spesimen telah diperiksa di seluruh Indonesia. Jumlah suspek mencapai 4.924 orang.
Berikut sebaran Corona di Indonesia, Kamis (22/9):
- DKI Jakarta: 888 kasus
- Jawa Barat: 379 kasus
- Jawa Timur: 257 kasus
- Banten: 201 kasus
- Jawa Tengah: 96 kasus
- Sumatera Utara: 35 kasus
- Sulawesi Utara: 32 kasus
- DI Yogyakarta: 30 kasus
- Kalimantan Timur: 30 kasus
- Lampung: 24 kasus
- Bali: 22 kasus
- Sulawesi Selatan: 21 kasus
- Nusa Tenggara Timur: 17 kasus
- Sulawesi Tengah: 17 kasus
- Sumatera Selatan: 15 kasus
- Kalimantan Barat: 11 kasus
- Papua: 11 kasus
- Aceh: 9 kasus
- Bangka Belitung: 9 kasus
- Kepulauan Riau: 9 kasus
- Sumatera Barat: 8 kasus
- Riau: 6 kasus
- Jambi: 6 kasus
- Papua Barat: 6 kasus
- Kalimantan Tengah: 5 kasus
- Kalimantan Selatan: 4 kasus
- Kalimantan Utara: 3 kasus
- Sulawesi Tenggara: 3 kasus
- Bengkulu: 2 kasus
- Maluku: 2 kasus
- Maluku Utara: 2 kasus
- Gorontalo: 1 kasus
- Sulawesi Barat: 1 kasus
- Nusa Tenggara Barat: 1 kasus
Reporter Magang: Syifa Annisa Yaniar
(mdk/yan)