VIDEO: Momen Bersejarah Kirab Bendera Pusaka Diantar Maung, Merinding Detik-detik Tiba di IKN
Kirab duplikat bendera Pusaka dan teks proklamasi dibawa dari Monumen Nasional (Monas) Jakarta menuju Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Sabtu (10/8/20
Kirab duplikat bendera Pusaka dan teks proklamasi dibawa dari Monumen Nasional (Monas) Jakarta menuju Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Sabtu (10/8/2024).
Momen ini mencatat sejarah, sebab kali pertamanya duplikat bendera pusaka dan teks proklamasi dibawa keluar Jakarta menuju IKN.
- VIDEO: Detik-Detik Paskibraka Hampir Pingsan, Berjuang Tetap Diri Sambut Bendera Pusaka di Istana IKN
- Bendera Merah Putih Tiba di Balikpapan, Dibawa Pakai Rantis ke Istana Garuda IKN
- Momen Bersejarah, Pertama Kalinya Bendera Pusaka Merah Putih Dibawa dari Jakarta ke IKN
- Bendera Merah Putih Dibawa Pakai Maung, Catat Rute Kirab dari Monas ke IKN untuk HUT Ke-79 RI
Duplikat bendera pusaka merah putih dan teks proklamasi ini dibawa menggunakan kendaraan taktis (rantis) Maung buatan PT Pindad dari kawasan Monas menuju Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur untuk dilanjutkan diterbangkan menuju Kalimantan Timur.
Lalu diterbangkan menggunakan Pesawat Boeing 737-400 milik TNI Angkatan Udara menuju IKN. Penerbangan ini dipimpin Mayor Pnb. Kresna Hendra.
Selain itu, bertindak selaku kapten pilot adalah Kapten Pnb. Khairizal Netani dengan dibantu dua kopilot masing-masing Lettu Pnb. Mufid Denico dan Letda Pnb. Burhanuddin Ihsan serta kru lainnya.