VIDEO: Sri Mulyani Singgung Warisan Ayah Prabowo Subianto Saat Bahas ini Depan Paripurna DPR
Sri Mulyani menyinggung prinsip trilogi pembangunan yang diajarkan ayah dari presiden terpilih Prabowo, Prof Soemitro
Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI menggelar Rapat Paripurna ke-VII masa persidangan I tahun 2024-2025, Kamis (19/9) di Gedung Nusantara II. Dalam rapat tersebut, Menteri Keuangan Sri Mulyani menyoroti pentingnya APBN sebagai instrumen keuangan utama dalam menjaga pertumbuhan, pemerataan, dan stabilitas ekonomi.
Dia juga menyinggung prinsip trilogi pembangunan yang diajarkan ayah dari presiden terpilih Prabowo, Prof Soemitro, yang menekankan pentingnya keseimbangan antara pertumbuhan, pemerataan, dan stabilitas ekonomi.
- VIDEO: Pertemuan Penting Prabowo dan Menkeu Sri Mulyani Bicara Serius Kondisi Ekonomi RI
- Sebelum Dibawa ke Sidang Paripurna, Sri Mulyani Akui RAPBN 2025 Sudah Dapat Lampu Hijau dari Prabowo-Gibran
- VIDEO: Jadi Sorotan, Momen Haru Prabowo Gandeng Erat Tangan Jenderal Sepuh Try Sutrisno
- VIDEO: Momen Pertemuan Penting, Surya Paloh 'Curi-Curi' Gandeng Tangan Prabowo
Sri Mulyani juga berpesan, agar anggaran APBN dipergunakan dengan sebaik-baiknya.