VIDEO: Wawancara Joni Gagal Masuk TNI, Bawa 'Surat Sakti' Panglima & Janji Jokowi
Atas kegigihannya, Joni diundang ke Istana Negara untuk bertemu dengan Presiden Jokowi
Yohanes Gama Marchal Lau alias Joni, pria yang sempat dikenal sebagai bocah pemanjat tiang bendera saat upacara HUT ke-73 RI lalu membagikan pengalamannya saat bertemu presiden Jokowi. Atas kegigihannya, Joni diundang ke Istana Negara untuk bertemu dengan Presiden Jokowi.
Joni mengaku gagal menjadi anggota TNI, padahal sudah menunjukan surat dan bukti rekomendasi dari Presiden Jokowi, serta surat dari Panglima TNI, yang saat itu dijabat Hadi Tjahjanto. Joni mengaku kegagalannya lantaran tidak mencapai tinggi badan yang sudah ditentukan.
- VIDEO: Wawancara Ekslusif! Joni Pemanjat Tiang Bendera Gagal Lolos TNI
- VIDEO: Menengok Janji Jokowi Perintahkan Panglima Agar Joni Pemanjat Tiang Bendera Masuk TNI
- VIDEO: Dulu Dijanjikan Jokowi, Joni Pemanjat Tiang Bendera Gagal Gabung TNI AD karena Tingi Badan
- VIDEO: Joni Pemanjat Tiang Bendera Minta Tolong Jokowi & Panglima Usai Gagal Gabung TNI
Joni gagal pada seleksi awal, dan diminta untuk kembali mempersiapkan diri tahun depan. Saat itu, seleksi awal merupakan validasi di Ajenrem 1604/Wirasakti Kupang.