Wapres Ajak Penyelenggara Negara-Masyarakat Laksanakan UUD 1945 Secara Konsisten
Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengajak para penyelenggara negara, jajaran instansi pemerintah serta masyarakat untuk melaksanakan secara penuh amanat yang telah tertuang dalam UUD 1945. Hal tersebut disampaikan Ma'ruf Amin saat memberikan ucapan peringatan Hari Konstitusi yang jatuh pada Rabu (18/8) hari ini.
Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengajak para penyelenggara negara, jajaran instansi pemerintah serta masyarakat untuk melaksanakan secara penuh amanat yang telah tertuang dalam UUD 1945. Hal tersebut disampaikan Ma'ruf Amin saat memberikan ucapan peringatan Hari Konstitusi yang jatuh pada Rabu (18/8) hari ini.
"Pada kesempatan hari konstitusi ini saya mengajak seluruh para penyelenggara negara jajaran instansi pemerintah, dan seluruh lapisan masyarakat Indonesia agar memahami hakikat hidup bernegara yang diamanatkan UUD 1945 dengan melaksanakannya secara penuh dan konsisten," kata Ma'ruf Amin dalam akun youtube MPR, Rabu(18/8).
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Siapa yang akan mendampingi Wapres Ma'ruf Amin mencoblos? Wapres akan berangkat ke TPS bersama keluarga.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
-
Apa yang dikatakan Ma'ruf Amin tentang Universitas Indonesia (UI)? Ma'ruf Amin mengapresiasi Universitas Indonesia (UI) sebagai kampus yang melahirkan gagasan dan inovasi. Hal itu disampaikannya saat membuka UI Industrial-Government (I-GOV) Expo 2023 yang digelar di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UI, Depok, pada 5 Desember 2023."UI merupakan kampus yang menjadi tempat lahirnya gagasan dan inovasi. UI juga menjadi kampus yang berkontribusi besar dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi," kata Ma'ruf Amin.
Ma'ruf Amin juga mengajak seluruh pihak untuk tetap bersatu dan tidak kenal lelah seperti para pendiri bangsa. Sehingga kata dia,Indonesia bisa atasi pandemi dan mewujudkan cita-cita yang telah direncanakan.
"Mari kita terus hidupkan api semangat persatuan dan perjuangan tak kenal menyerah, yang telah diteladankan para pendiri bangsa, untuk bekerja segenap kemampuan yang kita miliki dalam mengatasi pandemi Covid-19 dan mewujudkan cita-cita Indonesia maju," tambahnya.
Ma'ruf juga menjelaskan dalam UUD 1945 menegaskan tentang jati diri sebagai bangsa dan juga pondasi bagi kedaulatan dan keutuhan negara Indonesia. Serta pemandu setiap langkah yang yang diambil untuk menggapai tujuan bersama. Hal tersebut kata dia tertuang dalam UUD 1945 pada alinea ke 4 pembukaan UUD 1945.
"UUD 1945 dirancang oleh para founding father bangsa Indonesia yang majemuk, sebagai dasar dalam berkehidupan bernegara, sebagai konsensus atau kesepakatan nasional yang mengikat dan harus kita laksanakan dan kita jaga secara bersama," ungkapnya.
Baca juga:
Wapres: Vaksinasi Serta Pemulihan Ekonomi Bagian dari Memenuhi Konstitusional
Berbusana Sunda, Wapres Hadiri Upacara HUT ke-76 RI di Istana Merdeka
Kenakan Pakaian Adat Sulawesi Barat, Wapres Hadiri Sidang Tahunan MPR
Wapres Ma'ruf Sebut Literasi Wakaf Masyarakat Indonesia Berkategori Rendah
Wapres Ma'ruf: Monas Dibangun dari Hasil Wakaf