Agung tegaskan tak mudah cari partai mau berkoalisi dengan Ical
Pertemuan Ical dengan Prabowo tidak menghasilkan apa-apa.
Wakil Ketua Umum Partai Golkar Agung Laksono menegaskan Aburizal Bakrie (Ical) tetap maju sebagai calon presiden. Penegasan itu disampaikannya pasca kedatangan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto ke kediaman Ical di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.
"Tidak (ada pembicaraan cawapres). Karena setelah keluar dari situ, masing-masing tetap pada posisinya. Pak Prabowo tetap capres, Pak Ical tetap capres," ujar Agung saat menghadiri Musrenbangnas 2014 di Kompleks Bidakara, Jakarta, Rabu (30/4).
Sejauh ini, lanjut Agung, Prabowo dan Ical baru bicara mengenai pembangunan komunikasi politik antara kedua partai, namun belum ada keputusan final dari pertemuan itu. "Baru berbicara membangun komunikasi politik. Tapi belum sampai kepada menghasilkan sebuah keputusan yang final, membuat format yang sudah final," tandasnya.
Dia mengatakan, pertemuan itu juga sebagai salah satu cara untuk membangun rivalitas yang sehat, apalagi keduanya merupakan calon presiden dari partai yang berbeda. "Ini juga sebuah cara juga untuk membangun rivalitas yang sehat, karena sudah berkomunikasi, rivalitasnya itu bisa positif," kata pria yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat ini.
Meski demikian, Agung mengakui tidak menutup kemungkinan Ical akan mundur dari pencapresannya setelah tanggal 3 Mei mendatang jika tidak mendapat partner dalam bursa pilpres mendatang. "Mungkin jadi mundur, beri peluanglah bagi Pak Ical mencari mitranya, dan koalisi, karena itu tidak mudah," ujarnya.
Baca juga:
Koalisi dengan Golkar, Gerindra ngotot Prabowo jadi capres
Golkar tegaskan sulit koalisi dengan Demokrat
Golkar anggap kunjungan Jokowi ke rumah Akbar sekadar komunikasi
Cicip sebut ada chemistry antara Ical dan Prabowo
Anak-anak politisi senior ini raih suara terbanyak Pemilu 2014
-
Siapa saja capres-cawapres yang ikut bertarung dalam Pilpres 2024? Ada tiga pasangan capres-cawapres yang bertarung dalam Pilpres 2024. Capres-Cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Capres-Cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
-
Siapa yang berpartisipasi dalam Pilkada Serentak 2015? Pilkada serentak 2015 digelar untuk daerah-daerah dengan masa jabatan kepala daerah yang habis pada periode 2015 sampai Juni 2016.
-
Apa itu Koi Pla? Koi Pla disebukan sebagai makanan yang paling mematikan di dunia. Makanan ini sangat populer dikonsumsi di Thailand dan juga Laos. Adanya kontroversi yang beredar, membuat Koi Pla kemudian menarik untuk diulik.
-
Kapan Kapolda Kepri mencium istrinya? Kapolda Kepulauan Riau, Irjen Yan Fitri Halimansyah tertangkap kamera sedang mencium istrinya saat melantik ratusan calon anggota Polri di Polda Kepri.
-
Apa yang dikatakan Sekjen Golkar tentang arah koalisi di Pilpres 2024? Sekjen Golkar menambahkan, di akhir pertemuan, Airlangga memakaikan jaket kuning loreng kepada seluruh ketua dewan. Jaket kuning loreng ini juga yang dikenakan seluruh Ketua DPD Tingkat I Partai Golkar saat bertemu Airlangga di Bali.
-
Kapan sidang perdana sengketa pilpres 2024? Juru Bicara Mahkamah Konstitusi (MK) Fajar Laksono menegaskan, sidang perdana sengketa pilpres 2024 yang akan digelar perdana esom hari hanya dihadiri depalan hakim MK tanpa Anwar Usman.