Ahok-Djarot kembali berjaya di TPS Jokowi mencoblos
Ahok-Djarot kembali berjaya di TPS Jokowi mencoblos. Ahok-Djarot meraih 161 suara dari 298 total suara yang mencoblos di TPS tersebut. Sementara lawannya Anies Baswedan dan Sandiaga S Uno hanya meraih 134 suara.
Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta nomor urut dua, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat kembali berjaya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) IV, Gambir, Jakarta Pusat. TPS IV Gambir merupakan tempat Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo mencoblos.
Berdasarkan perhitungan suara di TPS IV, Ahok-Djarot meraih 161 suara dari 298 total suara yang mencoblos di TPS tersebut. Sementara lawannya Anies Baswedan dan Sandiaga S Uno hanya meraih 134 suara. Tercatat sebanyak tiga surat suara yang dinyatakan tidak sah.
-
Kapan Pilkada DKI 2017 dilaksanakan? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
-
Apa saja isu yang muncul selama Pilkada DKI 2017? Apalagi pemilihan tersebut juga diwarnai dengan isu-isu seperti agama, etnis, dan kebijakan publik.
-
Siapa saja kandidat yang bertarung di Pilkada DKI 2017? Saat itu, pemilihan diisi oleh calon-calon kuat seperti Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono.
-
Kapan Pilkada DKI 2017 putaran kedua dilaksanakan? Pemungutan Suara Putaran Kedua (19 April 2017):Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
-
Siapa saja kandidat di Pilkada DKI 2017 putaran kedua? Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
-
Apa tugas Ahmad Sahroni di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
Di TPS 4 Gambir ini, Presiden Jokowi dan Ibu Negara menggunakan hak pilihnya sekira pukul 10.45 WIB. Setalah mencoblos, Jokowi menyampaikan pernyataan singkat dan berpesan kepada warga agar tetap menjaga persatuan meski berbeda pilihan politik.
"Perbedaan pilihan politik jangan sampai memecah belah persatuan kita. Jangan sampai memecah belah persatuan kita, karena ingat kita semua adalah bersaudara," tegasnya.
Mantan Gubernur DKI Jakarta ini berpesan, siapa pun yang terpilih dalam Pilgub DKI putaran kedua ini harus diterima dengan lapang dada.
"Apapun hasilnya, siapa pun yang terpilih harus kita terima dengan lapang dada," pungkasnya.
Sebelumnya, di putaran pertama Pilgub DKI pada Februari 2017, pasangan nomor urut dua, Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat memperoleh 153 suara di TPS tempat Jokowi mencoblos.
Pasangan nomor urut tiga, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno mendapat 77 suara. Sementara, pasangan nomor urut satu, Agus Yudhoyono dan Sylviana Murni berada di posisi terakhir dengan 48 suara.
Baca juga:
Untuk kedua kali Djarot keok dari Anies-Sandi di kandang sendiri
Anies unggul dari Ahok, Prabowo ngaku rasakan angin segar
Hitung cepat sementara LSI: Anies masih unggul dari Ahok
KPU tegaskan quick count bukan hasil resmi Pilgub DKI
Warga nilai kemenangan mutlak Ahok-Djarot di TPS 32 tak terulang
Jika Ahok menang, Ahmad Dhani janji pindah ke Cisarua