Cerita Para Pejabat soal Presiden Jokowi Jarang Terungkap
Jokowi dikenal rajin puasa Senin dan Kamis.
Selama menjadi presiden, Jokowi kerap mengunjungi berbagai daerah untuk melakukan tugas-tugas negara. Ketika kunjungan itu, tak jarang para pejabat turut mendampingi Presiden Jokowi.
Banyak cerita yang diungkap pejabat-pejabat saat mengikuti Jokowi. Apa saja? Berikut ulasannya:
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
Tak Makan Siang Karena Puasa
Pada sebuah acara di stasiun TV, Menteri Tenaga Kerja Hanif Dakhiri menceritakan ketika ikut kunjungan kerja bersama Presiden Jokowi. Saat itu Menteri Hanif mendampingi Jokowi kunjungan kerja ke Tangerang Selatan. Usai acara, panitia sudah menyiapkan makan siang untuk presiden dan rombongan.
Namun tak disangka, Jokowi tidak makan siang dan langsung pergi ke istana negara karena akan ada rapat. Khawatir telat jika makan siang dulu, Hanif pun mengikuti rombongan langsung ke Istana. Sesampainya di Istana, Hanif cukup terkejut karena tidak ada suguhan makan siang.
"Sampai di sana (Istana) lebih cepat setengah jam. Saya sama Pak Saleh Husein (Menprin sebelumnya) waktu itu makan gado-gado di belakang sekretariat negara. Kita bertanya-tanya 'kenapa ini nggak ada makan siang'? Ternyata waktu itu hari Senin. Dan Pak Jokowi itu rajin puasa tiap Senin dan Kamis. itu yang luar biasa," kata Hanif.
Presiden Jokowi Suka Datangi Tempat Menantang
Cerita mengejutkan datang dari Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi kala akan kunjungan kerja (kunker) bersama Presiden Jokowi. Ketika itu Jokowi mengajak Menhub kunker ke Maluku Utara untuk mengunjungi sebuah pelabuhan. Budi mengaku pelabuhan itu belum pernah dikunjunginya sehingga dia merasa senang.
Namun keberangkatan ke sana tertunda lantaran kabut tebal yang akan mengganggu penerbangan. Budi mengatakan saat kondisi kabut sudah mulai tak mengganggu, dia langsung berangkat lantaran rakyat sudah menunggu. Dia yakin Presiden Jokowi akan datang meski cuaca sedikit terganggu. Sebab selama ini, Jokowi selalu mendatangi tempat-tempat yang sulit dan menantang.
"Setelah itu Pak Jokowi (berangkat) walaupun dengan udara yang kabut itu. Karena memang di sana rakyat sudah menunggu, karena antusiasnya luar biasa. Saya spot jantung karena belum pernah lihat (pelabuhannya). Karena Pak Jokowi selalu begitu, kalau ada satu tempat yang jauh, menantang, sulit malah didatangi," kata Budi pada acara di TV swasta.
Kasih Bingkisan ke Pejabat Daerah
Presiden Jokowi dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono seringkali jalan bersama ke berbagai wilayah Indonesia meninjau pembangunan infrastruktur. Banyak cerita selama melakukan kunker bersama Jokowi, namun Basuki mengaku momen paling berkesan yakni ketika bersiap membagikan bingkisan kepada para pejabat daerah yang selalu di bawa di mobil dinas presiden.
"Saya sering satu mobil dengan beliau. Kita biasanya kan bagi-bagi hadiah, cenderamata saya yang siapkan, beliau (Jokowi) yang bagi. Saya siapkan, beliau yang sampaikan. Itu kesan mendalam kerja sama dengan beliau, kita lakukan dengan sepenuh hati," kata Basuki.
(mdk/has)