Dhani: Ahok diback up 100 persen oleh Jokowi
Dhani sesumbar soal popularitasnya melebihi bakal calon gubernur lainnya, termasuk Ahok.
Bakal calon gubernur DKI Jakarta yang musisi, Ahmad Dhani, mulai rajin menghadiri undangan partai politik. Dalam beberapa kesempatan, mantan suami Maia Estianty itu juga mulai sering mengomentari calon incumbent, Basuki Tjahaja Purnama.
Seperti saat menghadiri Mukerwil DPW Partai Kebangkitan Bangsa hari ini. Dia mengaku tak takut melawan Ahok, sapaan Basuki, karena diyakininya ada bayang-bayang Presiden Jokowi dalam setiap kinerja mantan bupati Belitung Timur itu.
"Yang saya pahami Ahok diback up 100 persen oleh Jokowi. Kemenangan Ahok nanti adalah kemenangan Jokowi," kata Dhani di Kantor DPW PKB, Jakarta Pusat, Kamis (3/3).
Dia yakin Koalisi Merah Putih dan Koalisi Indonesia Hebat akan 'bangkit' kembali di Pilgub DKI nanti. "Masih ada faktor KIH KMP di pilgub DKI," katanya.
Ditambahkannya, secara pribadi Dhani tak melakukan persiapan apa-apa. Dia sesumbar soal popularitasnya melebihi bakal calon gubernur lainnya, termasuk Ahok.
"Persiapan sosialisasi. Secara kepopuleran kata Sandiaga 100 persen tapi saya turunkan 98 persen," pungkasnya.
Baca juga:
Yusril sebut Ahok orang sakti, kebal dan tak tersentuh
Pilgub DKI, Dhani bermimpi satukan Muhammadiyah, NU, dan Masyumi
PKB kumpulkan bakal calon Gubernur DKI, Lulung & Ahmad Dhani hadir
Ahok segera deklarasikan diri maju cagub independen Pilgub DKI
Dekat dengan Mega, tak jadi jaminan Ahok bakal diusung PDIP
PDIP sebut masak partai pemenang pemilu disuruh dukung TemanAhok
Nur Mahmudi dan Anis Matta masuk radar PKS lawan Ahok di Pilgub DKI
-
Kapan Pilkada DKI 2017 dilaksanakan? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
-
Apa saja isu yang muncul selama Pilkada DKI 2017? Apalagi pemilihan tersebut juga diwarnai dengan isu-isu seperti agama, etnis, dan kebijakan publik.
-
Kapan Pilkada DKI 2017 putaran kedua dilaksanakan? Pemungutan Suara Putaran Kedua (19 April 2017):Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
-
Siapa saja kandidat yang bertarung di Pilkada DKI 2017? Saat itu, pemilihan diisi oleh calon-calon kuat seperti Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono.
-
Kapan Daerah Istimewa Kalimantan Barat (DIKB) dibentuk? Dilansir dari kanal YouTube Bimo K.A, Daerah Istimewa Kalimantan Barat terbentuk pada tahun 1946.
-
Siapa yang ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.