Djan Faridz restui pelapor BW ke Bareskrim jadi Cagub Kalteng
Sugianto juga dikaitkan dengan kasus pembalakan liar di Taman Nasional Tanjung Puting&penganiayaan aktivis lingkungan.
Ketua umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kubu Djan Faridz telah merestui pasangan Sugianto Sabran dan Habib Said Ismail, sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Kalimantan Tengah dalam Pilkada di Provinsi Kalimantan Tengah, pada 9 Desember 2015 mendatang. Selain didukung PPP, pasangan ini didukung oleh Partai Gerindra, PAN, Partai Demokrat dan PKB.
"Pasangan Sugianto Sabran dan Habib Said Ismail telah melakukan klarifikasi ke kantor DPP PPP dua kali berturut-turut dan Alhamdulillah diterima oleh ketua dan sekjen kami. Hasilnya sudah memuaskan," ujar Ketua DPW PPP Kalimantan Tengah Mulyadi di Jakarta, Sabtu (22/8).
Penegasan ini disampaikan Mulyadi, karena sebelumnya dari hasil penelusuran tim pemenangan SS-Habib diduga ada indikasi pelanggaran dalam berkas dukungan berupa SK Nomor 416/KPTS/DPP/VII/2015 tanggal 7 Juli 2015 DPP PPP kubu Djan Faridz dan model B.1-KWK Parpol tanggal 25 Juli 2015 yang digunakan oleh pasangan cagub/cawagub Ujang-Nawawi sebagai berkas dukungan partai ketika pendaftaran Cagub/Cawagub di KPU Provinsi Kalimantan Tengah pada 27 Juli 2015.
"Kami menyebut ada indikasi dugaan pelanggaran berkas pendaftaran karena telah melakukan penelusuran terhadap berkas yang dipergunakan pasangan Ujang-Jawawi saat mendaftarkan ke KPU Kalteng sebagai cagub dan cawagub," beber Mulyadi.
Mulyadi juga menuturkan dari hasil penelusuran indikasi pelanggaran yakni SK Nomor 416/KPTS/DPP/VII/2015 tanggal 7 Juli 2015 DPP PPP diterbitkan oleh DPP PPP hanya mencantumkan nama Cagub Ujang Iskandar tanpa cawagub karena SK tersebut diterbitkan bukan untuk kepentingan pendaftaran pilkada 2015, melainkan untuk menyiapkan calon wakil gubernur dan koalisi partai pendukung yang memenuhi syarat.
"Namun faktanya SK tersebut digunakan untuk kepentingan pencalonan di KPU Kalteng," paparnya.
Diketahui, Sugianto Sabran pernah melaporkan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto atas tuduhan kesaksian palsu ke Bareskrim Mabes Polri. Selain itu, Sugianto juga dikaitkan dengan kasus pembalakan liar di Taman Nasional Tanjung Puting dan serta penganiayaan wanita aktivis lingkungan Faith Doherty atas kasus yang sama.