Erick Tohir Sebut Jokowi Tidak Akan Libatkan TKN Dalam Pembahasan Kabinet
Menurut Erick, Jokowi tidak mungkin berdiskusi terkait jajaran menteri bersamanya. Dia menjelaskan Wali Kota Solo tersebut akan berdiskusi dengan pihak para koalisi dan timnya.
Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, Erick Thohir menepis kabar terkait susunan kabinet yang beredar. Dia menegaskan, hal tersebut hoaks dan tidak bisa dipercaya.
"Enggak ada. Kalau kabinet kan sudah, ternyata hoaks," katanya di Kantor Sekretariat Negara, Jalan Veteran, Jakarta Pusat, Rabu (17/7).
-
Apa yang dirayakan oleh Erick Thohir? Erick Thohir baru saja merayakan ulang tahun istrinya Elizabeth Tjandra.
-
Apa yang disoroti oleh Erick Thohir usai pertandingan? Seusai pertandingan, Erick menyoroti perayaan berlebihan yang dilakukan oleh Timnas U-16 Australia.“Kenapa mereka selebrasi berlebihan? Karena U-23 mereka kalah sama kita,” kata Erick dikutip dari ANTARA pada Selasa (2/7).
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Apa yang sebenarnya terjadi saat Erick Thohir dicecar oleh anggota DPR RI di Komisi VI? Diketahui cuplikan video dalam unggahan akun Youtube @SATU BANGSA tersebut merupakan momen saat Erick Thohir dicecar oleh anggota DPR RI dari Komisi VI terkait kasus yang terjadi di BUMN.
-
Apa yang dilakukan Erick Thohir di Stadion GBK? Ketua Umum PSSI, Erick Thohir melakukan pengecekan kondisi Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada hari ini, 7 September, dalam rangka mempersiapkan laga penting melawan tim nasional Australia.
-
Apa yang dilakukan Erick Thohir menjelang pertandingan melawan Australia? Untuk mempersiapkan laga yang sangat penting ini, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, melakukan pemeriksaan terhadap kondisi Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada tanggal 7 September 2024.
Dia menjelaskan tidak pernah ada rapat membahas kabinet kerja yang terjadi pada Minggu, 14 Juli 2019 usai Presiden terpilih Joko Widodo memaparkan visi-misi di Sentul, Bogor, Jawa Barat. Sebab usai berbicara, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut langsung menikmati konser Slank.
"Jadi rapat itu tidak pernah ada," ujarnya.
Menurut Erick, Jokowi tidak mungkin berdiskusi terkait jajaran menteri bersamanya. Dia menjelaskan Wali Kota Solo tersebut akan berdiskusi dengan pihak para koalisi dan timnya.
"Mungkin ada masukan dari tim koalisi. Tapi pasti beliau punya tim sendiri. Yang di mana kan berbeda dengan 2014, ada istilah tim transisi. Kalau sekarang kan ngga transisi, orang beliau presidennya. Melanjutkan kembali," ungkap Erick.
Erick menyerahkan sepenuhnya pada Jokowi-Ma'ruf Amin terkait jajaran menteri kabinet selanjutnya. Menurut dia, hal tersebut adalah hak prerogatif Jokowi.
"Jadi saya rasa berbeda lah situasinya. Jadi hak prerogatif beliau dan beliau yang menentukan," ungkap Erick.
(mdk/fik)