Fahri tahu Luhut hanya bercanda saat koreksi pose dua jari bos IMF dan Bank Dunia
Wakil ketua DPR Fahri Hamzah memahami jika aksi Luhut itu merupakan canda belaka. Candaan itu menjadi dipersoalkan karena muncul di masa-masa kampanye Pemilu.
Saat sesi foto penutupan IMF - World Bank Annual Meeting di Bali, Menko Luhut Panjaitan dan Menkeu Sri Mulyani mengoreksi pose foto yang dilakukan Direktur IMF Christine Lagarde dan Presiden Bank Dunia Jim Yong Kim. Saat itu baik Lagarde maupun Jim Yong Kim mengacungkan dua jari
Luhut dan Sri Mulyani menyarankan Lagarde dan Jim Yong Kim tidak menampilkan simbol dua jari. Terdengar pembicaraan yang disampaikan Sri Mulyani. Menkeu menyatakan bahwa simbol dua saat ini identik dengan Prabowo, sedangkan satu untuk Jokowi. Ini mengacu nomor urut dalam Pilpres 2019.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
Wakil ketua DPR Fahri Hamzah memahami jika aksi Luhut itu merupakan canda belaka. Candaan itu menjadi dipersoalkan karena muncul di masa-masa kampanye Pemilu.
"Itu bercanda saya kira ya, tapi semua bercandaan ditangkap masyarakat dan punya efek juga. Saya kira tidak ada masalah, orang juga tahu kok bahwa ini lagi kampanye semua juga lagi ngerjain kampanye kan," ujar Fahri di Gedung DPR, Senayan, Senin (15/10).
Fahri mendengar penjelasan bahwa awalnya Lagarde dan Jim Yong Kim bukan menampilkan simbol dua, tapi V yang berarti tanda damai dan kemenangan atau victory. Namun direvisi oleh Luhut dan Sri Mulyani menjadi simbol angka satu.
"Sebenarnya kalau enggak mau kelihatan, cukup jempol saja itu juga bagus," ungkapnya.
Fahri melihat saat ini menteri kabinet Jokowi seolah ikut mengkampanyekan capres petahana. Padahal seharusnya menteri harus bersikap netral.
"Kalau saya melihat kabinet ini kabinet politis ya hampir semuanya jadi anggota tim sukses, kalau di tempat lain biasanya kabinetnya agak menjaga jarak dengan kampanye, tapi ini tidak," katanya.
Sebelumnya, Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf membantah Luhut dan Sri Mulyani melakukan kampanye di pertemuan berskala internasional itu. Wakil Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf, Abdul Kadir Karding menyebut kode satu jari yang diacungkan Luhut dan Sri Mulyani sebagai pertanda Indonesia menjadi negara nomor satu yang berhasil menyelenggarakan pertemuan tahunan IMF-Bank Dunia.
"Pak Luhut sudah jawab kan. Dia sekadar bercanda dan dimaksud itu satu Indonesia. Nomor satu dalam penyelenggaraan, kegiatannya. Perfect lah," jelasnya di Rumah Cemara, Rabu (17/10).
Menko Luhut sudah mengklarifikasi soal aksi pose satu jari di penutupan IMF-World Bank Annual Meeting.
"Oh, itu kan saya bilang Indonesia nomor satu. Kan dia yang bilang jadi saya bilang begini (angka satu). Dia bilang victory, different, terus dia jadi (angka satu) ha ha ha ha jadi kita ketawa lepas. Kalau benaran juga nggak apa-apa," jelas Luhut di kantornya, Selasa (16/10).
Baca juga:
Kubu Jokowi sebut Luhut tak ada niatan kampanye capres di pertemuan IMF-Bank Dunia
Tim Prabowo akan laporkan Luhut dan Sri Mulyani soal kode nomor 2 saat sesi foto IMF
Pidato 'Game of Thrones' teguhkan Jokowi jadi presiden merakyat & kerja nyata
Teknologi face recognition Nodeflux amankan pertemuan tahunan IMF-Bank Dunia 2018
Delegasi IMF-World Bank kepincut wisata Bali