Gerindra pastikan Cawapres usulan ulama akan dipertimbangkan dengan parpol koalisi
Gerindra pastikan Cawapres usulan ulama akan dipertimbangkan dengan parpol koalisi. Ijtima ulama merekomendasikan Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Salim Segaf Aljufri dan Ustaz Abdul Somad sebagai Cawapres Prabowo. Ferry menegaskan usulan tersebut akan dipertimbangkan.
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Ferry Juliantono menegaskan akan mempertimbangkan dua nama rekomendasi ijtima ulama dan tokoh nasional terkait pendamping Prabowo Subianto dalam Pilpres 2019 mendatang. Namun, usulan para ulama dan tokoh nasional tersebut akan dibahas terlebih dulu dengan partai politik pendukung Prabowo Subianto.
"Kan itu rekomendasi. Tapi kan diisi rekomendasi itu ada satu poin mendukung Pak Prabowo sebagai calon presiden. Itu kan kita terimalah, pasti," kata Ferry saat dikonfirmasi, Kamis (2/8).
-
Kenapa Prabowo Subianto begitu rileks menghadapi debat capres? "Beliau sangat rileks, sangat santai menghadapi debat ini, karena kan memang materinya beliau pasti sangat mengetahui dan menguasai ya," Habiburokhman menandasi.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Siapa yang ditawari menjadi Cawapres Prabowo? Demi Indonesia Gemoy, Ini Jawaban Lucu Cipung Ditawari Jadi Cawapres Prabowo Belakangan, dunia maya tanah air dihebohkan oleh kabar kocak yang menjadikan Rayyanza Malik Ahmad alias Cipung sebagai sosok Calon Wakil Presiden (Cawapres) dalam Pemilihan Umum 2024.
-
Apa yang diklaim oleh Prabowo? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.
-
Kapan Prabowo Subianto pertama kali mencalonkan diri menjadi Capres? Pada tahun 2004, Ia memulai karier politiknya dengan mencalonkan diri sebagai Capres dari Partai Golkar pada Konvesi Capres Golkar 2004.
Ijtima ulama merekomendasikan Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Salim Segaf Aljufri dan Ustaz Abdul Somad sebagai Cawapres Prabowo. Ferry menegaskan usulan tersebut akan dipertimbangkan.
"Yang kedua soal calon wakil presiden itu kan menyarankan. Jadi Pak Prabowo kan rekomendasi itu dipertimbangkan, kemudian kan dibahas bersama-sama dengan partai lain. Kan sifatnya tak memaksa," kata Ferry.
Namun dia tak menampik hasil rapat dengan parpol koalisi mengenai Cawapres Prabowo bisa berbeda dengan rekomendasi itjima ulama. Lantaran usulan para ulama tersebut bersifat rekomendasi.
"Iya dong. Apa namanya rekomendasi. Iya tidak harus harga mati, kan enggak. Jadi harus dibahas bersama-sama," pungkasnya.
Sebelumnya, Ketua Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama (GNPF-U) Yusuf Muhammad Martak menyatakan, kedua nama yang direkomendasikan sebagai Cawapres akan disandingkan bersama Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
"Letjen Prabowo Subianto didampingi dengan cawapres yang kita rekomendasikan yaitu Salim Segaf Al Jufri. Insyaallah ini dapat kita perjuangkan dan kita pertanggungjawabkan," kata Yusuf.
Selain nama Ketua Majelis Syuro PKS itu, Prabowo direkomendasikan didampingi oleh ustaz Abdul Somad Batubara. Yusuf menyebut ulama memiliki peran dan kapasitas lebih.
"Keterwakilan umat Islam tidak pernah diakomodir, maka dari itu ijtima mengusulkan kedua-duanya punya ketokohan sebagai ulama," ucap Yusuf.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Politisi PKS sebut opsi abstain di Pilpres jika gagal dapat Cawapres usulan pribadi
Fadli Zon nilai idealnya Prabowo dan Jokowi bertemu usai penetapan Capres
Usai pertemuan sekjen partai koalisi Prabowo, PAN masih ngotot Zulkifli capres
Cawapres Prabowo ditentukan usai Rakernas PAN
Kandidat Cawapres Prabowo, Fadli Zon sebut AHY sangat dipertimbangkan
Rapat 4 parpol kubu Prabowo, PKS pegang teguh hasil ijtima ulama GNPF
Sekjen partai koalisi Prabowo bertemu, ini hasil kesepakatannya