Gerindra: Pemilih Pemula Banyak Suka Prabowo, Cek Saja di Survei
Gerindra sendiri telah merancang strategi untuk menggaet pemilih muda. Dasco mengatakan, pihaknya menyadari ceruk pemilih pemula di Pemilu 2024 cukup besar.
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad percaya diri pemilih pemula akan memilih Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden. Hal itu menanggapi penetapan DPT Pemilu 2024 yang pemilih generasi milenial dan generasi z mengambil porsi besar.
Dasco menuturkan, berdasarkan survei Pilpres, Prabowo banyak dipilih oleh anak-anak muda.
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Siapa yang ditawari menjadi Cawapres Prabowo? Demi Indonesia Gemoy, Ini Jawaban Lucu Cipung Ditawari Jadi Cawapres Prabowo Belakangan, dunia maya tanah air dihebohkan oleh kabar kocak yang menjadikan Rayyanza Malik Ahmad alias Cipung sebagai sosok Calon Wakil Presiden (Cawapres) dalam Pemilihan Umum 2024.
"Cek saja di survei-survei, program kami masuk enggak dari hasil survei itu justru pemilih pemula itu banyak yang suka sama Pak Prabowo," katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (3/7).
Gerindra sendiri telah merancang strategi untuk menggaet pemilih muda. Dasco mengatakan, pihaknya menyadari ceruk pemilih pemula di Pemilu 2024 cukup besar.
"Jadi kita memang sudah tahu, dari awal bahwa pemilih pemula itu demikian besar, sehingga beberapa program yang memang kita sedang rancang itu memang untuk menggaet pemula," jelas Dasco.
"Apa itu? Yaa kita enggak bisa disampaikan di sini lah, nanti ditiru yang lain," sambung Wakil Ketua DPR RI ini.
Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menyebut daftar pemilih tetap (DPT) untuk Pemilu 2024 sebanyak 204.807.222 orang, termasuk warga negara Indonesia (WNI) yang ada di luar negeri.
Dari jumlah itu, KPU menyampaikan generasi milineal menjadi pemilih terbanyak di Pemilu 2024 dengan persentase 33,6 persen atau 68.822.369 orang.
Anggota KPU RI Betty Epsilon Idroos mengatakan jumlah pemilih Gen X yang lahir di tahun 1965-1980 berjumlah 57.486.482 atau 28,07 persen. Kemudian, pemilih generasi Z yang lahir dari tahun 1997 sampai 2000-an berjumlah 46.800.161 atau 22,85 persen.
"Pemilih Pre-Boomer 3.570.850 (1,74 persen). (Pemilih) Baby Boomer 28.127.340 (13,73 persen)," kata Betty dalam rapat pleno rekapitulasi DPT Pemilu 2024 di Kantor KPU RI Jakarta Pusat, Minggu (2/7).
(mdk/ray)