Gus Imin Jawab soal Pemimpin Omon-Omon: Kerja Tapi Pura-Pura?
Pemimpin adalah sosok yang harus punya gagasan dan rencana terukur.
Pemimpin adalah sosok yang harus punya gagasan dan rencana terukur.
- Cak Imin soal Putusan MK Menolak Gugatan Sengketa Pilpres 2024: Sebetulnya Tidak Mengejutkan
- Gus Ipul Sentil Cak Imin: Suara PKB Naik Bukan Kerja Ketumnya Saja, Tapi Ustaz dan Kiai
- Pesan Gus Imin ke Relawan AMIN di Jatim: Lawan Siapapun Ganggu dan Rusak Pemilu
- Cak Imin: Gus Dur Mendidik Saya Hingga Jadi Cawapres
Gus Imin Jawab soal Pemimpin Omon-Omon: Kerja Tapi Pura-Pura?
Calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto, menuding capres nomor urut 1, Anies Baswedan terlalu teoritis. Hal tersebut tercetus salah satunya saat membahas roadmap kerjasama selatan-selatan pada debat capres 2024.
Menurut Prabowo, hal yang harus dilakukan kerja dan kerja tidak sekedar jago dengan perkataan.
"Kalau benar, masuk akal, saya setuju. Tidak hanya omon omon omon!” ujar Prabowo saat debat Pilpres ketiga pada 7 Januari 2024.
Menanggapi itu, Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menegaskan, tidak ada yang sebatas omongan dalam rencana kerja dirinya dan Anies jika terpilih sebagai pemimpin baru.
Cak Imin mengutip pernyataan Bung Karno soal jangan pernah melarang, menganggap pemimpin tidak boleh banyak omong. Karena antara pikiran, gagasan, omongan dan kerja adalah satu kesatuan.
Menafsirkan pernyataan tersebut, Cak Imin yakin mereka yang sebatas kerja, kerja, kerja tanpa arah dan mengabaikan masalah juga tidak akan pernah bisa mengatasi keadaan dengan lebih baik.
“Apalagi kalau kerja, kerja, kerja tapi pura-pura kerja? Tidak bisa!” kata Cak Imin di Jawa Timur' di Gedung Juang Surabaya, Jumat (12/1).
Cak Imin menegaskan, pemimpin adalah sosok yang harus punya gagasan dan rencana terukur. Pemimpin pun harus uji ke rakyat melihat reaksi dan diskusinya.
Cak Imin percaya, jika hal itu dilakukan maka akan terwujud keputusan terbaik untuk seluruh rakyat Indonesia.
“Itulah kepemimpinan. Contoh sederhana kepemimpinan itu diuji dari punya wawasan dan cara kerja yang tepat. Insya Allah kita tidak salah,” tutup Cak Imin.