Hary Tanoesoedibjo Ajarkan 300 Juru Kampanye Cara 'Jualan' Ganjar Pranowo
Para juru kampanye ini juga harus memahami siapa yang menerima informasi.
Hary Tanoesoedibjo Ajarkan 300 Juru Kampanye Cara 'Jualan' Ganjar Pranowo
Hari kedua pelatihan Juru Kampanye Bakal Capres PDIP Ganjar Pranowo digelar di Inews Tower, Jakarta, Selasa (18/7).
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo menjabarkan bagaimana cara 'menjual' Ganjar ke publik.
Hary mengajarkan cara yang efektif menjadi juru kampanye Ganjar Pranowo. "Yang jelas untuk menjadi jurkam itu harus tahu positioning atau kalau di istilah marketing value proposition dari pak Ganjar, harus paham itu,"
jelas Hary Tanoe di lokasi.
Dari segi fisik, Ganjar akan ditonjolkan sebagai sosok yang muda, energik dan tampan.
"Kalau kita lihat dari pak Ganjar muda itu jelas, energik, good looking, tampan," jelas Hary Tanoe.
Kemudian, pengalaman Ganjar juga ditonjolkan.
Pria berambut putih itu memiliki pengalaman di eksekutif sebagai gubernur Jawa Tengah dua periode dan anggota DPR RI.
"Apalagi yang menonjol dari pak Ganjar? Pak Ganjar kepala daerah, jadi pernah di legislatif bahkan di eksekutif jadi pemahaman untuk di kedua bidang tersebut sangat baik,"
jelas Hary Tanoe.
Ganjar akan ditonjolkan sebagai seorang familyman.
Hubungan keluarganya harmonis dan sang istri juga merakyat.
"Yang sangat menonjol pak Ganjar juga family man ya, kalo kita lihat harmonis dengan istrinya dan juga tidak kalah penting humble merakyat kita lihat beliau sangat dekat dengan orang-orang di bawah, dengan rakyat dan masih banyak lagi yang nanti akan saya sharing,"
jelas Hary Tanoe.
Para juru kampanye ini juga harus memahami siapa yang menerima informasi. Harus tahu bagaimana latar belakang penerima informasi tentang Ganjar.
"Karena kan harus kita sesuaikan kreatif kita cara bicara kita dan juga di platform mana, misal media sosial lain lagi, TV lain lagi, misalnya atau offline tatap muka juga lain lagi,"
kata Hary Tanoe.
"Kemudian kita latih juga mereka tidak hanya ke platform tapi kreatif-kreatifnya bagaimana mengemas, sehingga bagaimana kekuatan pak Ganjar itu sampai kepada masyarakat dan pada akhirnya menjadi dipilih dan menjadi presiden kita 2024-2029,"
kata Hary Tanoe.
Sementara, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengungkap juru kampanye yang menjadi peserta adalah 30 orang kader muda dari masing-masing partai pendukung Ganjar. Beberapa di antaranya juga relawan Ganjar Pranowo. "Masing-masing partai ada 30 orang, sama dan kemudian sisanya relawan, jadi fifty fifty jumlah relawan dan partai karena ini satu paduan antara partai pengusung Ganjar dan juga para relawan," ujar Hasto.