Ical sebut dua kubu Golkar masih jaring calon kepala daerah
Sebagian calon yang namanya sudah masuk merupakan calon yang disepakati kedua kubu.
Ketua Umum Partai Golkar versi Munas Bali, Aburizal Bakrie (Ical) memastikan calon kepala daerah yang diusung Partai Golkar merupakan calon-calon yang sudah disepakati oleh dua kubu di tubuh partai berlambang pohon beringin tersebut, yakni kubu Munas Ancol dan kubu Munas Bali.
"Iya pasti, kan sudah disepakati," kata Ical di rumah dinas Wapres Jusuf Kalla, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Senin (13/7).
Ical mengakui bahwa penyusunan calon kepala daerah yang akan diusung kedua kubu Partai Golkar masih berlangsung. "Iya sebagian sudah. (Yang belum) Saya enggak hafal," singkat Ical.
Seperti diketahui, mantan Ketua Umum Partai Golkar yang kini menjabat sebagai Wakil Presiden, Jusuf Kalla, menjadi sosok penengah kubu yang sedang berseteru di tubuh Partai Golkar, yakni kubu Munas Bali dengan Ketua Umum Aburizal Bakrie dan kubu Munas Ancol dengan Ketua Umum Agung Laksono.
JK menjadi penengah agar Partai Golkar bisa ikut serta dalam Pilkada yang akan dilaksanakan bulan Desember 2015. JK pun mengusulkan pembentukan tim teknis penjaringan kepala daerah, yang beranggotakan masing-masing kubu dengan mengajukan tiga nama. Dengan demikian, satu tim teknis penjaringan kepala daerah akan berjumlah enam orang.