Ini momen saat Jokowi sadar hidupnya akan berubah drastis
Jokowi mengingat hari itu, 19 Maret 2012. Pendaftaran untuk cagub dan cawagub DKI Jakarta.
Banyak momen penting dalam hidup Jokowi. Tapi di manakah dia sadar hidupnya akan berubah drastis?
Jokowi mengingat hari itu, 19 Maret 2012. Pendaftaran untuk cagub dan cawagub DKI Jakarta. Jokowi maju berpasangan dengan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Mereka diusung PDIP dan Gerindra.
Jokowi ingin mereka punya ciri khas saat daftar ke KPU DKI Jakarta. Saat maju pertama sebagai calon wali kota Solo, Jokowi mempopulerkan jaket Jokowi. Periode kedua dia memakai baju godong kates Jokowi.
"Partai telah menyiapkan dua kostum untuk saya dan Basuki, kemeja bernuansa merah dan putih. Saya sedikit kurang sreg. Pasti ada pilihan yang lebih menggigit lagi," kata Jokowi.
Hal itu ditulis dalam official memoar book yang ditulis oleh Alberthiene Endah dan diterbitkan Metagraf tahun 2012.
Jokowi punya ide. Dia menyuruh ajudannya yang bernama Hanggo mencari kemeja kotak-kotak. Pesan Jokowi cari yang ada merahnya karena dia dari PDIP.
Jokowi merasa kemeja kotak-kotak mencirikan anak muda, dinamis, positif dan bersemangat.
Tak lama Hanggo kembali membawa tiga baju kotak-kotak merah biru. Jokowi segera memberikan baju ukuran XL untuk Ahok. Dengan baju itu mereka mendaftar ke KPU.
Baju kotak-kotak pun jadi identitas Jokowi-Ahok untuk Jakarta Baru.
Jokowi pun tak mau naik Alphard atau Mercy ke KPU. Dia menyetop sebuah Kopaja yang lewat di Tebet. Ini cocok dengan konsep kerakyatan yang diusungnya.
KPU menerima pendaftaran Jokowi-Ahok. Inilah pertarungan besar Jokowi. Jadi cagub DKI berarti tampil di pentas nasional. Jokowi bukan lagi tukang kayu dan wali kota Solo. Dia kandidat gubernur ibu kota yang padat dan semrawut.
"Semua berlangsung lancar. Pendaftaran beres. Orang-orang partai yang mendampingi saya berpencaran, pulang. Tinggalah saya dan Hanggo."
"Saya katakan pada ajudan saya ini. Mulai besok kehidupan kita akan berubah banyak Hanggo," kata Jokowi.
Hanggo mengangguk takzim.
Benar saja. Jokowi-Ahok memenangkan pemilihan pilkada DKI. Dua tahun kemudian Jokowi membuat lompatan lebih besar.
Dia maju menjadi kandidat presiden dan menang. Jokowi menjadi presiden ketujuh Indonesia masa bakti 2014-2019 didampingi Jusuf Kalla.
Baca juga:
Gaung pelantikan Jokowi sebagai Presiden Indonesia tembus dunia
Jelang hadiri pelantikan, Jokowi digandeng mesra Iriana
Kisah bass Metallica untuk Jokowi berujung KPK
Jelang dilantik, Jokowi 'debat' dengan putra sulung soal media
Biar cerah, Jokowi pilih sendiri kebaya oranye istri
Pertama kali, Jokowi perkenalkan tiga anaknya di hadapan media
SBY dan Jokowi ikut geladi bersih upacara pisah sambut di Istana
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
-
Kapan Jokowi memanggil dua menteri PKB tersebut? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.