Jokowi Dikabarkan Kumpulkan Ketum Partai Politik Sore Ini
Awiek mengungkapkan, ketua umum partai rutin bertemu dengan Jokowi. Termasuk kemungkinan akan digelar pertemuan hari ini.
Presiden Joko Widodo dikabarkan akan mengumpulkan para ketua umum partai politik di Istana Negara, Selasa (14/6) sore. Ketua DPP PPP Achmad Baidowi menyebut hal yang lumrah bila Jokowi mengumpulkan para ketua umum.
"Beliau memanggil ketum ketum partai itu hal yang lumrah saja hal yang biasa saja," kata politikus yang akrab disapa Awiek di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (14/6).
-
Kapan reshuffle kabinet menteri dan wakil menteri dilakukan? Presiden Joko Widodo kembali melakukan reshuffle menteri dan wakil menteri Senin (17/7) hari ini.
-
Apa yang sedang dilakukan Prabowo terkait susunan kabinet? Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, membenarkan bahwa sampai saat ini Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin belum pernah diundang saat menbahas susunan kabinet. Sebab, Dasco menegaskan, untuk menyusun kabinet merupakan hak prerogatif Presiden terpilih Prabowo Subianto. "Jadi memang yang namanya susunan menteri itu sebagai hak prerogatif presiden terpilih yang melakukan simulasi-simulasi," kata Dasco, saat diwawancarai di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Sabtu, (14/9).
-
Apa yang mungkin diberikan Jokowi untuk Kabinet Prabowo? Tak hanya memberikan pendapat, mantan Wali Kota Solo tersebut juga bisa memberikan usulan nama untuk kabinet mendatang.
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Bagaimana Prabowo dinilai akan meneruskan pemerintahan Jokowi? Sebagai menteri Presiden Jokowi, Prabowo kerap ikut rapat. Sehingga, Prabowo dinilai tinggal meneruskan pemerintahan Presiden Jokowi-Ma'rufA Amin.
-
Apa tanggapan Jokowi soal rencana Prabowo menambah jumlah Kementerian? Jokowi mengaku tak memberi masukan kepada Prabowo soal penambahan kementerian.
Dia mengungkapkan, ketua umum partai rutin bertemu dengan Jokowi. Termasuk kemungkinan akan digelar pertemuan hari ini.
"Ya informasi itu bisa saja tapi kan kita nanti melihat kepastiannya, apakah itu terjadi atau tidak. Dan ketum ketum partai itu memang rutin ketemu dengan presiden, tidak harus di istana tapi juga di tempat lain juga di forum forum lainnya," ujar wakil ketua Baleg DPR RI ini.
Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa termasuk ketua umum yang rajin berkomunikasi dengan Jokowi.
"Termasuk pak Suharso sendiri sebagai ketum PPP sering sekali komunikasi dengan presiden apalagi beliau menteri bahkan hampir setiap saat bisa komunikasi langsung dengan presiden," lanjutnya.
Soal reshuffle kabinet sendiri, Awiek menuturkan hal tersebut menjadi hak prerogatif Jokowi sebagai presiden. PPP menyerahkan sepenuhnya kepada Jokowi.
"Presiden lah yang mengetahui yang memiliki catatan mana performa kabinet yang baik yang maksimal mana performa kabinet yang kinerjanya kurang baik tentu catatan ada di presiden Jokowi," tutupnya.
Jokowi Panggil Mendag Lutfi
Presiden Joko Widodo memanggil Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi. Lutfi tiba di kompleks Istana Kepresidenan pukul 17.00 WIB.
Pantauan merdeka.com, Selasa (14/6), dia tampak menggunakan mobil hitam dengan nomor polisi B 1462 RFV. Lutfi mengenakan batik cokelat.
Mantan Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat (AS) ini enggan mengungkap alasan dipanggil Kepala Negara. Dia hanya melempar senyum kepada wartawan.
Sumber di lingkungan Presiden Jokowi mengatakan, Lutfi akan dicopot dari Kabinet Indonesia Maju. Posisi Lutfi akan diisi Ketua Umum Parta Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan.
“Zul Mendag. Lutfi geser selesai,” kata sumber kepada merdeka.com.
(mdk/fik)