Jokowi Tak Beri Ucapan HUT untuk PDIP, Ganjar: Lupa Kali
Ganjar menduga, Jokowi lupa dengan ulang tahun PDIP.
Saat ini Jokowi sedang melakukan tugas negara di Filipina.
Jokowi Tak Beri Ucapan HUT untuk PDIP, Ganjar: Lupa Kali
PDI Perjuangan tengah merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-51. Namun, Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak nampak hadir.
Bahkan, Presiden Jokowi pun tidak memberikan ucapan selamat kepada partai yang mengusungnya itu saat Pilgub DKI 2012, Pilpres 2014, hingga Pilpres 2019.
Calon presiden (capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo menanggapi sikap Jokowi tersebut. Dia menduga, Jokowi lupa dengan ulang tahun PDIP.
Apalagi, saat ini Jokowi sedang melakukan tugas negara di Filipina.
"Beliau di Filipina kok, lupa kali," kata Ganjar, saat diwawancarai di Brebes, Jawa Tengah, Rabu (10/1).
Capres PDIP ini menyebut biasanya Jokowi hadir dan memberikan ucapan jika partai berlambang kepala banteng itu merayakan ulang tahun.
"Biasanya datang, ngucapin kok," imbuh Ganjar.
Sebelumnya, politikus PDIP Chico Hakim mengatakan, pihaknya tidak masalah Jokowi tak menghadiri dan tidak memberikan ucapan selamat HUT ke-51.
"Enggak masalah (Jokowi tidak datang) karena kita sampaikan tadi, kalau kita menghormati apa yang telah menjadi agenda Presiden Jokowi untuk bangsa dan negara ini. Dan itu yang lebih tinggi daripada segalanya," kata Chico kepada wartawan di Sekolah Partai di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (10/1).
Dia menegaskan, pihaknya biasa saja dengan tidak hadirnya Jokowi pada HUT kali ini. Apalagi, Jokowi tengah melakukan kegiatan kenegaraan di luar negeri.
"Kita biasa aja, karena gini, seperti diketahui PDI Perjuangan ini hari lahir yang ke 51. PDIP bukan lahir karena salah satu tokoh atau dua tokoh saja, apalagi tokoh yang baru bergabung sekian puluh tahun dan lain-lain,"
tegasnya.
merdeka.com
"Jadi PDIP ini seperti dikatakan Seno tadi, bahwa kita ini membersamai rakyat, itu yang paling penting bagi kita bahwa rakyat merayakannya bersama kita dan kita tetap lanjut terus," sambungnya.