Ketua DPR teken kerja sama RI dan Bahrain di bidang energi
Ketua DPR teken kerjasama RI dan Bahrain di bidang energi. Parlemen Indonesia juga akan menjalin kerjasama dengan Bahrain terkait perkembangan perekonomian Indonesia di kiprah Internasional dunia. Bukan hanya bidang investasi, tetapi juga di bidang perbankan dan bidang asuransi.
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Setya Novanto (Setnov) telah menandatangani beberapa kesepakatan (Memorandum of Understanding/MoU) dengan ketua parlemen Bahrain Ahmed Bin Ibrahim Rashed Almulla. Setnov mengatakan, penanda tanganan nota kesepahaman ini berguna untuk meningkatkan kerja sama ekonomi bilateral di bidang energi dan investasi.
"Kedua parlemen sepakat meningkatkan kerjasama ekonomi bilateral bagi kemajuan negara masing-masing termasuk peningkatan kerjasama investasi di bidang energi," kata Setnov, di kawasan Parlemen Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Kamis (30/3).
Parlemen Indonesia juga akan menjalin kerjasama dengan Bahrain terkait perkembangan perekonomian Indonesia di kiprah Internasional dunia. Bukan hanya bidang investasi, tetapi juga di bidang perbankan dan bidang asuransi.
"Mengenai perekonomian dunia Bahrain dan Indonesia saling kerjasama bukan hanya investasi tapi perbankan khususnya di Bahrain perbankan Indonesia diharapkan ada di sana. Diharapkan juga ada kerjasama di bidang asuransi dan lain lain," ujarnya.
Selain itu, Setnov mengucapkan terima kasih atas perlindungan pemerintah Bahrain kepada 300 ribu warga Indonesia yang bekerja sebagai Tenaga Kerja Indonesia (TKI).
"Dan TKI di Bahrain yang cukup besar ada 300 ribu telah melakukan UU perlindungan TKI. Untuk itu kami apresiasi kepada pemerintah Bahrain yang telah berupaya beri perlindungan kepada TKI kita di sana," tuturnya.
Tidak hanya itu, Setnov juga menandatangani perjanjian kerjasama untuk memperkuat kerjasama melalui pertukaran anggota parlemen.
"Terakhir setelah tanda tangan MoU antara DPR dan parlemen Bahrain dapat memperkuat kerjasama di bidang pertukaran anggota parlemen untuk membentuk grup kerjasama parlemen," tutupnya.