Ketua Pemenangan Ungkap Strategi Ganjar Jelang Pendaftaran Capres-Cawapres 2024
Ganjar Pranowo dalam rapat tersebut mengaku bangga atas kinerja TPN
Tim Pemenangan Ganjar Pranowo dipimpin Arsjad Rasjid.
Ketua Pemenangan Ungkap Strategi Ganjar Jelang Pendaftaran Capres-Cawapres 2024
Tim Pemenangan Nasional (TPN) Bacapres Ganjar Pranowo menggelar rapat, di Gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (20/9).
Sekjen PPP Arwani Thomafi mengatakan, dalam rapat Ketua TPN Arsjad Rasjid memaparkan beberapa rencana kebijakan menjelang pendaftaran capres-cawapres di Komisi Pemilihan Umum (KPU).
"Beberapa hal yang tadi disampaikan ke Pak Arsjad Rasjid mengawali dengan penyampaian beberapa kebijakan pokok ya dan juga rencana satu bulan kedepan yang akan kita lakukan satu bulan pada masa menjelang pendaftaran capres yang insyaAllah akan dimulai pada tanggal 19 Oktober," kata Arwani, saat konferensi pers usai rapat.
Selain itu, Arsjad Rasjid juga menyampaikan tentang kerja tim dari seluruh pihak untuk menunjang kemenangan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 mendatang.
"Dalam kesempatan tersebut Pak Arsjad juga menyampaikan beberapa penjelasan tentang kerja tim untuk memberikan suatu penekanan bahwa keterlibatan untuk pemenangan ini dalam menjadi bagian kita semua teman-teman dari partai politik, teman-teman dari relawan, dan juga seluruh komponen bangsa Indonesia,"
ungkap dia.
Sementara, Ganjar Pranowo dalam rapat tersebut mengaku bangga atas kinerja TPN. Selain itu, atas kinerja para relawan dibawah kepemimpinan Ahmad Basarah.
"Kesempatan yang sama Bapak Ganjar Pranowo juga menyampaikan rasa bangga beliau terhadap apa yang telah dikerjakan selama ini oleh teman-teman partai politik pengusung capres Ganjar Pranowo,"
ujar Arwani.
"Dan juga para relawan yang tadi dilaporkan juga beberapa perkembangan penting dari tim koordinator relawan ya oleh Pak Basarah jadi pertemuan yang penting untuk langkah-langkah strategis dalam satu bulan ke depan,"
imbuh dia.