Ketum PAN bantah koalisi Prabowo terkunci soal Cawapres
Ketum PAN bantah koalisi Prabowo terkunci soal Cawapres. Seperti halnya nama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang belakangan muncul digadang sebagai Cawapres Prabowo, bahkan beberapa pihak mendorong sebagai Capres.
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan membantah koalisi pendukung Prabowo Subianto tengah terkunci lantaran setiap mitra partai saling menyodorkan nama pendamping. Menurutnya, nama cawapres belum juga ketemu karena sampai saat ini Gerindra, PKS, dan PAN belum melakukan pertemuan besar.
"Tidak ada kunci, tidak ada gembok tidak ada. Biasa politik begitulah kan semua mau, apalagi namanya partai. Semua lah Golkar mau kadernya, PPP mau pak Romy kadernya pasti begitu. Kalau nanti duduknya bareng akan ketemu," kata Ketua MPR itu, di Kompleks Parlemen, Jakarta Selatan, Jumat (13/7).
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Siapa yang menunggu kedatangan Zulkifli Hasan untuk menentukan cawapres Prabowo? jadi artinya beliau memang menunggu pak Zul." Langsung Deklarasi Cawapres?
-
Kapan Prabowo Subianto menghadiri Upacara HUT Polri? Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto hadir dalam upacara HUT Polri ke-78, Senin kemarin.
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
Dia menuturkan banyak nama-nama mencuat karena masing-masing partai baru melakukan komunikasi dua arah. Seperti halnya nama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang belakangan muncul digadang sebagai Cawapres Prabowo, bahkan beberapa pihak mendorong sebagai Capres.
Saat ini dukungan terhadap calon-calon yang muncul seperti Anies, baru sepihak. Zulkifli menduga setiap partai masih mendengar berbagai pertimbangan.
"Sekarang belum ketemu, kenapa karena belum bareng baru bilateral, saya ketemu PKB sudah, nanti ketemu lagi dengan Gerindra berdua aja. Jadi belum, mungkin masih call tinggi masih tunggu kabar sana kabar sini," imbuhnya.
Zulkifli belum mau menegaskan bagaimana nasib PAN apabila koalisi Gerindra tak memilih calon wakil presiden dari kader mereka. Dia menyebut semuanya bakal jelas menjelang pendaftaran. "Nanti kita lihat di injury time," ucapnya.
Baca juga:
Soal kontrak politik Demokrat, Hanura nilai SBY kehabisan jurus
Setia dukung Jokowi, Golkar klaim Airlangga tak goyah ajakan buat koalisi baru
Dua hari lalu, Megawati dan Cak Imin bertemu bahas Pilpres
Usai pencalegan, Puan Maharani dan AHY bakal bertemu
Bertemu Hasto, Agus Hermanto akui bahas dukungan Demokrat ke Jokowi
Idrus jamin Golkar tetap dukung Jokowi meski Airlangga tak jadi Cawapres