Kubu Agung tak datang, sidang gugatan pihak Ical di PN Jakut ditunda
Jika pada Selasa depan masih saja tidak berkenan hadir, maka sidang tetap akan dilaksanakan meski tanpa tergugat 1.
Sidang perdana gugatan Partai Golkar Kubu Aburizal Bakrie (Ical) dengan diwakili oleh Kuasa Hukum Yusril Ihza Mahendra sekitar pukul 11:00 WIB di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Rabu (25/3) akhirnya dimulai. Namun, dalam sidang ini Majelis Hakim Ketua Lilik Mulyadi menyatakan sidang ditunda karena beberapa tergugat tidak hadir dalam sidang ini.
Hanya terlihat salah satu tergugat 2 yaitu Wakil Ketua DPD II Golkar Jakarta Utara, Mohammad Bandu dan Perwakilan dari Menkum HAM selaku tergugat 3. "Tergugat 1 Agung Laksono dan Zainudin pada hari ini tidak hadir. Tergugat akan dipanggil kembali secara khusus resmi pada Selasa (31/3)," ujar Lilik Mulyadi, Rabu (25/3).
Lilik menjelaskan bahwa jika pada Selasa depan masih saja tidak berkenan hadir, maka sidang tetap akan dilaksanakan meski tanpa tergugat 1. "Selain itu, Priyono Joko Alam sebagai tergugat 2 juga akan dipanggil secara khusus pada (31/3). Untuk tergugat 2 pada jam 13:00 WIB," ujarnya.
Namun Lilik juga menjelaskan bahwa semua tergugat baik tergugat 1, tergugat 2 sampai tergugat 3 harus hadir pada Selasa depan, (31/3).
Baca juga:
Nurdin Halid tantang kubu Agung: Datang ke pengadilan, adu bukti!
Idrus Marham sebut peserta Munas Ancol pimpinan Agung Laksono palsu
Mau dilengserkan Ical, Mahyudin melawan bilang tak bisa sembarangan
JK: Ical gugat SK Menkum HAM ke pengadilan itu sah-sah saja
Demokrat tegaskan tak ikut koalisi Prabowo beri angket ke Menkum HAM
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Apa yang diklaim Airlangga sebagai pencapaian Partai Golkar? "Dengan demikian Partai Golkar mengalami kenaikan dan dengan Partai Golkar mengalami kenaikan, Partai Golkar juga yang mendukung Pak Prabowo dan Mas Gibran bisa berkontribusi kepada kemenangan Bapak Prabowo Subianto dan Mas Gibran Rakabuming Raka," tutup Airlangga.
-
Siapa yang menyampaikan keinginan aklamasi untuk Airlangga Hartarto dalam memimpin Golkar? Untuk informasi, kabar adanya keinginan aklamasi dari DPD I dalam penunjukkan Airlangga kembali memimpin Partai Golkar disampaikan Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Lodewijk F. Paulus.
-
Bagaimana Airlangga Hartarto menjadi Ketua Umum Golkar? Airlangga Hartarto menjadi Ketua Umum Partai Golkar ke-11 sejak pertama kali dipimpin Djuhartono tahun 1964.
-
Kapan Airlangga menyampaikan klaim dukungan Partai Golkar untuk Prabowo-Gibran? Hal itu disampaikan Airlangga dalam acara buka puasa bersama jajaran Partai Golkar dengan Prabowo-Gibran, di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Jumat (29/3).